Viral Ariel Noah Kunjungi Pupuan Tabanan, Promosikan Wisata, Kopi, dan Gasing

Viral Ariel Noah Kunjungi Pupuan Tabanan, Promosikan Wisata, Kopi, dan Gasing

Sui Suadnyana, Krisna Pradipta - detikBali
Jumat, 03 Okt 2025 17:06 WIB
Musisi Ariel Noah bersama warga saat menyambangi Kecamatan Pupuan, Kamis (2/10/2025) dalam rangka promosi wisata di Tabanan. Ariel juga mencoba permainan gasing tradisional. (Tangkapan layar video viral)
Foto: Musisi Ariel Noah bersama warga saat menyambangi Kecamatan Pupuan, Kamis (2/10/2025) dalam rangka promosi wisata di Tabanan. Ariel juga mencoba permainan gasing tradisional. (Tangkapan layar video viral)
Tabanan -

Warga Bali, khususnya di Tabanan, dihebohkan dengan kedatangan musisi Ariel Noah, Kamis (2/10/2025). Pria bernama asli Nazril Irham itu datang menaiki helikopter dan turun di Desa Bajera, Kecamatan Selemadeg, kemudian melanjutkan perjalanan ke barat menuju Kecamatan Pupuan.

Camat Pupuan, I Gusti Kade Dwipayana, mengatakan kedatangan Ariel Noah dalam rangka mempromosikan potensi wilayahnya, seperti kopi robusta dan tempat wisata. Vokalis grup band Noah itu digandeng oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan untuk mempromosikan potensi wisata di Gumi Lumbung Beras.

"Di Pupuan kami memiliki potensi wisata dari hasil perkebunan, seperti kopi robusta dan buah-buahan. Selain itu, ada permainan tradisional yang populer, yakni gasing, melayangan, dan lain sebagainya," kata Dwipayana saat dihubungi detikBali, Jumat (3/10/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pencipta lagu 'Yang Terdalam' itu sempat merasakan permainan gasing tradisional di Desa Bantiran. Menurut Dwipayana, gasing merupakan permainan yang dimainkan hampir di seluruh desa di Kecamatan Pupuan.

ADVERTISEMENT

"Harapan kami, dengan promosi ini, potensi wisata di Kecamatan Pupuan bisa lebih dikenal di nasional, bahkan internasional," tegas Dwipayana.

Kepala Desa (Kades) atau Perbekel Desa Bantiran, I Nyoman Suranata, mengatakan kedatangan musisi nasional sekelas Ariel Noah ke desa kecilnya seperti mimpi.

"Ariel sempat main gasing dan minta satu gasing sebagai oleh-oleh. Katanya, dia mau belajar sendiri. Nanti kalau sudah jago, dia akan ajak teman-teman artis, seperti Gading Marten dan Raffi Ahmad, datang lagi ke Desa Bantiran," ujar Suranata.

Gasing menjadi permainan populer di Desa Bantiran. Tua maupun muda antusias memainkan permainan yang diakuinya sudah turun temurun tersebut. Bahkan, dalam Bantiran Festival ke-2 pada Juli 2025, gasing menjadi salah satu permainan yang menjadi highlight.




(hsa/hsa)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads