Motor Pengangkut Sampah Terbakar di Jembrana, Diduga Korsleting Listrik

Motor Pengangkut Sampah Terbakar di Jembrana, Diduga Korsleting Listrik

I Putu Adi Budiastrawan - detikBali
Rabu, 11 Des 2024 15:32 WIB
Motor roda tiga yang mengalami kebakaran di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di wilayah Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Rabu (11/12/2024). (Istimewa)
Foto: Motor roda tiga yang mengalami kebakaran di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di wilayah Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Rabu (11/12/2024). (Istimewa)
Jembrana -

Motor roda tiga pengangkut sampah milik Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Jagra Palemahan terbakar pada Rabu (11/12/2024) sekitar pukul 07.30 Wita. Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di wilayah Desa Banyubiru, Kecamatan Negara.

Kapolsek Negara Kompol I Kadek Ardika menjelaskan api diduga berasal dari korsleting listrik pada kendaraan tersebut. Beruntung, petugas kebersihan yang mengendarai kendaraan berhasil menyelamatkan diri dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

"Saat kejadian, kendaraan baru saja mulai beroperasi dan melintas di jalan raya. Petugas yang mengemudi langsung melompat dan meminta bantuan warga untuk memadamkan api," ungkap Ardika saat dikonfirmasi detikBali, Rabu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga sekitar, personel Polsek Negara, dan petugas pemadam kebakaran segera memadamkan kobaran api. Tidak lama kemudian, api berhasil dipadamkan dan kendaraan yang terbakar diamankan pihak KSM.

"Kerugian akibat peristiwa ini ditaksir mencapai Rp 15 juta," imbuh Kompol Ardika.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para pengguna kendaraan, untuk selalu waspada dan rutin melakukan pengecekan kendaraan sebelum digunakan. Langkah ini penting untuk mencegah terjadinya insiden serupa yang tidak diinginkan.




(nor/gsp)

Hide Ads