2 WNA Bulgaria Terperosok ke Jurang di Gianyar, Dilarikan ke RS

2 WNA Bulgaria Terperosok ke Jurang di Gianyar, Dilarikan ke RS

I Wayan Sui Suadnyana, I Putu Budikrista Artawan - detikBali
Selasa, 14 Mei 2024 18:45 WIB
TRC BPBD Gianyar mengevakuasi motor jatuh ke jurang di Desa Kemenuh, Sukawati Gianyar yang dikendarai WN Bulgaria, Selasa (14/5/2024). (Dok BPBD Gianyar)
Foto: TRC BPBD Gianyar mengevakuasi motor jatuh ke jurang di Desa Kemenuh, Sukawati Gianyar yang dikendarai WN Bulgaria, Selasa (14/5/2024). (Dok BPBD Gianyar)
Gianyar -

Dua warga negara asing (WNA) berkebangsaan Bulgaria, Rasdolac Andonov Mendeva dan Nadshibe Beyzatova Mandeva, terperosok ke jurang sedalam 10 meter. Peristiwa itu terjadi di Banjar Tengkulak Kaja, Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali.

Insiden pria dan perempuan Bulgaria terperosok ke jurang itu terjadi sekitar pukul 16.34 Wita. Rasdolac saat itu tengah membonceng Nadshibe menggunakan motor Scoopy bernomor polisi DK 4825 KBJ.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gianyar, Ida Bagus Putu Suamba, mengatakan motor yang ditumpangi Rasdolac dan Nadshibe merupakan motor sewaan dan kini dalam kondisi rusak. Rasdolac dan Nadshibe juga mengalami luka-luka akibat kejadian itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kondisi korban luka-luka cukup parah sudah dilarikan ke Rumah Sakit Arisanti, Ubud, oleh pihak hotel tempat korban menginap. Saat ini tim TRC BPBD Gianyar sedang menarik kendaraan dari jurang," kata Suamba, Selasa (14/5/2024).

"Penyebab kecelakaan belum kami ketahui persis, tapi sejumlah sumber mengatakan pengemudi hilang kendali lalu terperosok jatuh ke jurang samping jalan yang tidak berisi pengaman," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Suamba mengatakan proses evakuasi terhadap dua WN Bulgaria itu dibantu warga setempat. Motor korban sudah bisa ditarik sekitar pukul 18.30 Wita dan langsung diserahkan kepada Polsek Sukawati untuk penyelidikan.




(hsa/hsa)

Hide Ads