Hasil Real Count KPU 65,79%: PDIP Masih Memimpin, PSI 3,13%

Hasil Real Count KPU 65,79%: PDIP Masih Memimpin, PSI 3,13%

Tim detikNews - detikBali
Minggu, 03 Mar 2024 11:11 WIB
Tangkapan layar real count Pileg DPR dari situs KPU dengan data 65,79%
Tangkapan layar real count Pileg DPR dari situs KPU dengan data 65,79%
Jakarta -

Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus memperbarui hasil hitung suara atau real count untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR 2024. Secara nasional, raihan suara caleg dari PDI Perjuangan masih memimpin. Lantas, bagaimana dengan partai-partai lainnya?

Dilansir dari detikNews, PDIP telah mengumpulkan sebanyak 12.591.945 atau 16,39% suara. Urutan selanjutnya disusul oleh Partai Golkar dengan 11.563.002 atau 15,05% suara dan Gerindra sebanyak 10.214.357 atau 13,3% suara.

Sementara itu, PSI sudah mengumpulkan sebanyak 2.403.030 atau 3,13% suara. Data tersebut berdasarkan suara yang masuk dari 541.637 TPS atau 65,79% dari total 823.236 TPS se-Indonesia per Minggu (3/3/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai catatan, real count tersebut bukan merupakan hasil resmi Pemilu 2024. Hasil akhir yang resmi akan ditetapkan KPU lewat rekapitulasi berjenjang hingga 20 Maret 2024.

KPU menyebut publikasi Form Model C/D hasil pada situs ini adalah hasil penghitungan suara di TPS yang bertujuan untuk memudahkan akses informasi publik. Adapun, penghitungan suara dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

ADVERTISEMENT

Berikut real count Pileg DPR berdasarkan data 65,79% yang diperbarui pada pukul 09.00 WIB, Minggu (3/3/2024) yang disusun berdasarkan nomor urut partai.

1. PKB: 8.867.638 (11,54%)
2. Gerindra: 10.214.357 (13,3%)
3. PDIP: 12.591.945 (16,39%)
4. Golkar: 11.563.002 (15,05%)
5. NasDem: 7.236.141 (9,42%)
6. Partai Buruh: 450.038 (0,59%)
7. Gelora: 1.142.499 (1,49%)
8. PKS: 5.763.273 (7,5%)
9. PKN: 159.737 (0,21%)
10. Hanura: 559.652 (0,73%)
11. Garuda: 221.470 (0,29%)
12. PAN: 5.340.723 (6,95%)
13. PBB: 254.219 (0,33%)
14. Demokrat: 5.693.464 (7,41%)
15. PSI: 2.403.030 (3,13%)
16. Perindo: 962.673 (1,25%)
17. PPP: 3.080.399 (4,01%)
24. Ummat: 322.133 (0,42%)

Artikel ini telah tayang di detikNews. Baca selengkapnya di sini!




(iws/iws)

Hide Ads