Warga negara (WN) asal Polandia bernama Aleksandra Buchar (26) tewas setelah terjun bebas ke jurang saat melintas di Jalan Raya Tulad, Desa Batu Kandik, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali, Senin (22/1/2024). Saat insiden terjadi, Aleksandra dibonceng pacarnya, Dariusz Piatek (26), menggunakan sepeda motor.
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan Aleksandra saat ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia. Jasadnya kemudian dievakuasi ke rumah sakit di Nusa Penida lalu dirujuk ke Rumah Sakit Bali Mandara di Denpasar.
Aleksandra tewas dengan kondisi cedera kepala berat pada bagian belakang kiri. "Pasangannya (Dariusz) yang mengendarai motor kondisinya patah tulang lengan kanan dan luka lecet pada bagian dahi," kata Putra Sumerta, Senin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Insiden bermula saat Dariusz tidak bisa mengendalikan laju motor Yamaha Lexsy bernomor polisi (nopol) DK 4621 ABP. Ia datang dari arah selatan ke utara dan hendak balik haluan.
Namun pada saat hendak balik haluan, Dariusz tidak mampu mengendalikan motornya. Sehingga Dariusz dan Aleksandra jatuh ke jurang sedalam 10 meter.
"Jalan memang tidak ada pembatas, kemungkinan juga korban kurang hafal mengendarai sepeda motor, gugup kemudian jatuh terjun bebas di tempat itu," imbuh Putra Sumerta.
Saat ini para korban diseberangkan ke Bali daratan menggunakan boat. Dariusz yang selamat dirujuk ke Rumah Sakit BMC sedangkan jasad Aleksandra dititipkan di Rumah Sakit Bali Mandara.
Putra Sumerta mengimbau kepada para pengusaha sewa motor agar menyewakan kendaraan kepada wisatawan yang benar-benar bisa membawa kendaraan. Para wisatawan setidaknya mengantongi Surat Izin Mengemudi (SIM).
"Kalau sudah tunjukkan SIM, terlebih pada WNA, sudah pasti dia bisa membawa kendaraan. Karena banyak WNA yang tidak bisa bawa motor menyewa motor di Bali dan berakibat kecelakaan," harapnya.
(nor/nor)