Tingkat hunian hotel di kawasan Nusa Dua, Nadung, Bali, naik mencapai 83 persen selama libur Lebaran pada 19-25 April 2023. Kenaikan ini lebih tinggi yang diperkirakan.
General Manager The Nusa Dua I Gusti Ngurah Ardita memprediksi pemesanan kamar untuk masa libur Lebaran sebelumnya hanya 70 persen. "Kalau peningkatan sampai dengan hari ini kami dapatkan 77,75 persen," jelas Ardita di Kawasan Nusa Dua, Badung, Bali, Senin (24/4/2023).
Namun, berdasarkan data terbaru, tingkat okupansi hotel justru menyentuh angka 83 persen. Dari jumlah kunjungan tersebut, wisawatan mancanegara didominasi oleh turis asal Australia dan India.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan untuk kategori wisatawan domestik, belum dapat dipastikan. Menurutnya, pergerakan wisatawan yang masuk ke Bali dan yang memilih menginap di kawasan Nusa Dua cukup bagus.
Lama waktu menginap mencapai tiga sampai lima hari jika dirata-ratakan. "Kami bersyukur hal ini menjadi dampak yang baik bagi industri pariwisata, dan tingkat hunian membaik secara konsisten," ujar mantan General Manager Bandara Internasional Lombok ini.
Sementara itu, kawasan lain yang banyak dituju wisatawan di Bali salah satunya adalah Nusa Penida, Klungkung. Sebanyak 8.000 wisatawan telah berkunjung ke wilayah tersebut selama libur Idul Fitri.
Jumlah tersebut dilihat dari pungutan retribusi tiket masuk kawasan wisata Nusa Penida.
(efr/hsa)