Korsleting Kabel Tegangan Tinggi, Beringin Terbakar

Jembrana

Korsleting Kabel Tegangan Tinggi, Beringin Terbakar

I Putu Adi Budiastrawan - detikBali
Senin, 09 Jan 2023 16:29 WIB
Petugas Damkar Jembrana saat memadamkan api yang membakar pohon beringin di Banjar Nusamara, Desa Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo, Senin (9/1/2023).
Foto: Petugas Damkar Jembrana saat memadamkan api yang membakar pohon beringin di Banjar Nusamara, Desa Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo, Senin (9/1/2023). (Istimewa)
Jembrana -

Akibat gesekan dengan pohon beringin yang ditiup angin kencang, sebuah kabel bertegangan tinggi mengalami korsleting listrik. Percikan api pun muncul dan membakar beringin. Peristiwa yang sempat membuat panik warga itu terjadi di persimpangan jalan Banjar Nusamara, Desa Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo. Beruntung tidak ada korban.

"Sekitar pukul 13.00 Wita warga melaporkan adanya sebuah pohon beringin yang terbakar akibat korsleting kabel listrik, sehingga melaporkannya ke pihak PLN untuk memutus aliran listrik," ungkap Kepala Desa Yehembang Kangin, I Gede Suardika dikonfirmasi Senin (9/1/2023).

Suardika melanjutkan, warga setempat tidak berani melakukan pemadaman api akibat adanya kabel yang melintang di atas pohon beringin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Takut ada aliran listrik, warga setempat tidak berani memadamkan api, sehingga menunggu pemadam kebakaran atau Damkar Jembrana untuk memadamkan api," jelasnya.

Sebelum Damkar Jembrana, petugas PLN Negara sudah melakukan pemutusan arus listrik. "Tidak sampai ada korban, karena masih berjauhan dengan permukiman warga, kebetulan juga warga tidak diperbolehkan melintas mendekati lokasi tersebut," ujar Suardika.

ADVERTISEMENT

Suardika juga menjelaskan, saat ini kabel listrik bertegangan tinggi tersebut sudah dilakukan penanganan oleh petugas PLN Negara, dan api juga sudah berhasil dipadamkan. "Memang apinya tidak terlalu besar, namun warga juga takut membesar dan merembet ke tempat lain," tandasnya.




(hsa/nor)

Hide Ads