Sejumlah homestay (penginapan) diubah menjadi kos-kosan karena pandemi. Jangan khawatir, berikut rekomendasi penginapan murah di Poppies Lane, Legian, Kuta, Badung, Bali.
Pertama, ada Waringin Homestay di kawasan Poppies Lane 2, yang masih bertahan di tengah pandemi. Kebanyakan tamu yang menginap merupakan turis langganan.
"Rata-rata mereka balik lagi ke sini karena suka dengan kebersihan tempat kami," ungkap salah satu staf Waringin Homestay, Gede Era (40), Senin (31/10/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mayoritas yang menginap lama di Waringin Homestay merupakan turis Eropa. Harga per malam menginap di Waringin Homestay mulai dari Rp 150 ribu.
"Kami ada kamar basic fasilitas kipas harganya Rp 150 ribu, kalau AC Rp 200 ribu. Kalau sama breakfast tambah Rp 25 ribu itu standar roti," katanya.
Pantauan detikBali, suasana Waringin Homestay cukup asri dan bersih. Terdapat Warung Waringin, yang menjual beragam makanan. Waringin Homestay juga menyediakan jasa transportasi.
![]() |
Meski mampu bertahan di tengah pandemi, Gede Era mengaku Waringin Homestay mengalami penurunan tingkat hunian yang sangat drastis. "Ya terus terang turun, sepi, turun kurang lebih 80 persen," jelasnya.
Kedua, penginapan murah di Jalan Poppies Kuta, ada Surfaris Inn, yang mempromosikan penginapannya di aplikasi Traveloka, Booking.com, Tiket.com, dan Agoda. Harga per malam bervariasi, mulai dari Rp 166 ribu hingga RP 386 ribuan.
"Di sini tersedia 12 kamar, yang terisi biasanya 10 kamar, tapi kadang ya nggak penuh, kebanyakan yang tinggal bule Australia," kata salah satu staf Sirfaris Inn, Nyoman Rani (45).
(irb/hsa)