Wisata alam dapat menjadi 'healing' bagi pengunjung yang penat dengan rutinitas perkantoran. Dekat dengan Kota Medan, ada Wisata Gua Ergendang yang dapat jadi pilihan bersantai bersama keluarga.
Wisata Gua Ergendang terletak di Desa Penungkiren, STM Hilir, Deli Serdang. Dari Kota Medan, wisatawan dapat menempuh jarak kurang lebih 50 km atau sekitar 1,5 jam.
Untuk masuk ke lokasi gua, detikers akan dikenakan biaya sebesar Rp 13 ribu per orang (hari biasa) dan Rp 15 ribu per orang (hari merah). Pengunjung sudah dikenakan biaya mulai dari usia 3 tahun. Wisata ini sudah beroperasi mulai pukul 08.00 WIB hingga jelang malam hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di dalam wisata Goa Ergendang, detikers akan disuguhi pemandangan asri dengan banyaknya kolam-kolam pemandian air hangat di dalam gua. Tak hanya satu, ternyata ada lebih dari 5 kolam yang dapat disinggahi baik di luar maupun di dalam goa.
Pancuran air hangat cukup kuat bagi wisatawan yang ingin menghilangkan rasa pegal di pundak dan pinggang. Suhu air kolam tidak terlalu panas, sehingga cocok untuk anak-anak ikut berenang.
Diantaranya ada Ridho, warga Kecamatan Medan Maimun yang datang bersama istri untuk berendam air hangat. Ini menjadi kali pertama mereka berkunjung.
"Baru kali ini ke Goa Ergendang ini. Sebelumnya cuma dengar Subiru-biru, tapi katanya ada pemandian di gua dan alamnya lebih asri, kali ini baru kita coba," ungkap Ridho.
Diakui Ridho, untuk masuk ke dalam lokasi cukup lelah dengan banyak tangga. Namun, lelah tersebut terbayarkan ketika sudah masuk ke dalam pemandian air hangat ini.
"Kalau udah masuk ke dalam lumayan bagus. Untuk pemandian kolamnya juga banyak, ada di bawah maupun di atas gua juga ada. Banyaklah variasinya," ujarnya.
Tak hanya itu, berendam air panas akan semakin indah dengan suguhan pemandangan stalaktit di atas kolam. Banyak juga masyarakat yang berfoto di berbagai spot lokasi Gua Ergendang.
Nah, detikers tak perlu bingung untuk mencari kamar ganti. Karena di beberapa area sudah difasilitasi kamar mandi dan pancuran air untuk bersih-bersih setelah berendam.
Selain dapat berendam di kolam, wisatawan juga dapat piknik di sekitaran kolam. Nah, serunya wisatawan juga dapat berkaraoke di lokasi - lokasi tertentu.
Detikers juga tak perlu panik jika tak sempat membawa bekal makanan ataupun minuman. Di area wisata Gua Ergendang ini juga banyak kantin-kantin yang menyajikan menu makanan mulai dari gorengan, mie instan, hingga nasi beserta lauk dengan harga terjangkau.
"Tempatnya enak ya. Kita juga udah beberapa kali ke sini kalau ada waktu kosong juga. Bawa bekal juga jadi siap berendam air panas kita makan bersama. Siap itu baru karaoke juga," ucap Ida, warga Kecamatan Medan Sunggal.
(afb/afb)