Video KuTips Pesan Kemenkes Agar Anak Tak Alami Fatherless: Komunikasi Terus

detikUpdate

Video KuTips Pesan Kemenkes Agar Anak Tak Alami Fatherless: Komunikasi Terus

Dwi Putri Aulia/Arssy Firliani - detikSumut
Sabtu, 15 Nov 2025 06:08 WIB

Direktur Pelayanan Kesehatan Kelompok Rentan Kementerian Kesehatan Imran Pambudi menyoroti meningkatnya fenomena fatherless, yaitu di mana kondisi seorang anak tumbuh tanpa kehadiran ayah dalam hidupnya.

Meskipun fatherless bisa disebabkan karena kematian atau perceraian orang tua, fenomena ini juga sering dikaitkan pada saat ayah sebenarnya ada secara fisik, tapi nggak terlibat secara emosional dan peran dalam pengasuhan anak. Kondisi ini dikhawatirkan membawa dampak pada psikologis dan karakter anak di masa dewasa.

Karena itu Kemenkes memberikan pesan kepada para ayah nih. Agar anak tidak mengalami fatherless, cobalah untuk membangun komunikasi setiap hari dengan anak, jangan hanya ditumpuk pada saat weekend atau di hari libur saja. Simak selengkapnya di video KuTips!

Embed Video

Hide Ads