Meski Juara Edy Rahmayadi Cup, PSMS Medan Harus Benahi Diri

Meski Juara Edy Rahmayadi Cup, PSMS Medan Harus Benahi Diri

Datuk Haris Molana - detikSumut
Sabtu, 30 Jul 2022 19:15 WIB
PSMS Medan vs PSAD
Laga PSMS Medan vs Karo United di ajang Edy Rahmayadi Cup 2022. (Foto: Nizar Aldi/detikSumut)
Medan -

Pemerhati sepakbola Sumatera Utara (Sumut), Indra Efendi Rangkuti bersyukur PSMS Medan keluar sebagai juara Edy Rahmayadi Cup 2022. Namun, dibalik kemenangan itu PSMS diminta segera berbenah dari berbagai sisi menjelang Liga 2 2022/2023.

"Memang ada progres, tapi saya lihat masih sedikit. Kalau kita bicara banyak di Liga 2 nanti, saya masih pesimis," kata Indra kepada detikSumut, Sabtu (30/7/2022).

Indra mengatakan jika melihat permainan PSMS pada turnamen itu, ada beberapa hal yang harus dibenahi ke depan jelang dimulainya kompetisi Liga 2.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang harus dibenahi pertama mungkin kalau saya menilai, pertama PSMS harus memiliki seorang playmaker, pengatur irama permainan. Saya tengok ini belum ada," sebut Indra.

Kedua, Indra meminta PSMS Medan mempunyai striker yang haus gol dan benar-benar tajam. Selama turnamen Edy Rahmayadi Cup 2022, tampak kebanyakan pemain gelandang yang mencetak gol. Kemudian, koordinasi antar lini pun perlu dibenahi.

ADVERTISEMENT

Tak hanya itu, kondisi fisik pemain juga menjadi sorotan. Banyak pemain PSMS semacam kehabisan 'bensin' saat berlaga di event kemarin.

"Terpenting lagi soal kondisi fisik pemain, kan beberapa kali kita tengok di babak kedua pemain PSMS sering habis bensin. Artinya kan sudah mulai menurun. Khususnya pemain- pemain senior fisiknya lebih ditingkatkan lagi," ujar Indra.

Selanjutnya, adalah soal berani menyerang. PSMS diminta harus berani menyerang kala pertandingan. Namun, terlepas dari itu, PSMS sudah ada progres walau harapan di Liga 2 masih agak ragu. Pembenahan segera dilakukan agar terus maksimal.

"Perubahan ini harus segera dilakukan oleh pelatih dan manajemen PSMS supaya maksimal di Liga 2. Kritik saya sampaikan karena saya begitu mencintai PSMS Medan. Saya sebagai pecinta PSMS saya bersyukur jadi juara, mudah-mudahan ini menjadi energi positif lah. Tapi jangan terlalu tinggi euforia, karena kompetisi sesungguhnya belum dimulai," sebut Indra.

Fasilitas Stadion Teladan Menyedihkan

Selain itu, Indra meminta PSMS Medan segera berkoordinasi dengan Pemkot Medan terkait Stadion Teladan. Menurut Indra, kondisi stadion kebanggaan warga Sumut itu cukup menyedihkan.

"Yang paling penting lagi, kita minta juga PSMS berkoordinasi dengan Pemkot Medan tentang fasilitas Stadion Teladan. Malu kita melihat, ibaratnya kemarin kan katanya sudah mulai ada perbaikan, kita sudah bayar retribusi tapi kok fasilitasnya menyedihkan gitu," sebut Indra.

Kondisi itu salah satunya yaitu air banyak yang mati. Dia minta, agar segera dibenahi jelang verifikasi stadion untuk Liga 2.

"Ini mau liga 2, jangan sampai nanti verifikasi stadion takutnya nanti belum layak. Segeralah panitia PSMS, panitia, Karo United segera berkoordinasi dengan Pemkot Medan untuk melakukan pembenahan menjelang liga 2," ujar Indra.

Sebelumnya, PSMS Medan berhasil mengalahkan Karo United 1-0 dalam final Edy Rahmayadi Cup 2022 di Stadion Teladan Medan.




(dhm/dpw)


Hide Ads