Wanita di Tangerang Ditusuk Bertubi-tubi karena Utang

Nasional

Wanita di Tangerang Ditusuk Bertubi-tubi karena Utang

Devi Puspitasari - detikSumut
Minggu, 27 Jul 2025 19:00 WIB
ilustrasi pembunuhan
Foto: detik
Tangerang -

Aksi penusukan terjadi terhadap seorang wanita berinisial SM oleh pelaku berinisial IS di Curug Wetan, Kabupaten Tangerang. Penusukan ini terjadi karena pelaku kesal saat menagih hutang ke korban.

"Tersangka melakukan penganiayaan dengan cara menusuk korban dengan menggunakan pisau dapur di bagian dada dan punggung dikarenakan kesal atau emosi kepada korban yang tidak membayar utang," kata Kapolsek Curug AKP Kresna melansir detikNews, Minggu (27/7/2025).

Peristiwa itu terjadi pada Jumat (25/7) pukul 09.00 WIB di Curug Wetan, Kabupaten Tangerang. Peristiwa berawal saat pelaku mendatangi korban bersama adiknya berinisial IS.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelaku dan korban terlibat cekcok karena masalah utang. Saat itu, pelaku langsung masuk ke rumah untuk mengambil pisau dan menusuk korban.

"(Pelaku) langsung masuk ke dalam rumah dan mengambil satu buah pisau dan langsung menusukkan pisau tersebut ke bagian dada korban," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Korban sempat lari keluar rumah dan sempat dikejar pelaku. Pelaku kembali menusukkan bagian punggung korban.

"Kemudian korban berlari menyelamatkan diri ke rumah warga dan IS langsung pergi meninggalkan korban dengan menggunakan sepeda motor," tutupnya.

Korban mengalami luka tusuk di bagian dada dan punggung. Atas kejadian itu, korban melapor ke Polsek Curug guna penyelidikan lebih lanjut.




(afb/afb)


Hide Ads