Kakek 77 Tahun Tewas Dibunuh Anak Kandung di Lampung, Pelaku Ditangkap

Regional

Kakek 77 Tahun Tewas Dibunuh Anak Kandung di Lampung, Pelaku Ditangkap

Tommy Saputra - detikSumut
Jumat, 04 Jul 2025 01:00 WIB
Garis polisi, police line. Rachman Haryanto /ilustrasi/detikfoto
Ilustrasi. (Foto: Rachman Haryanto).
Tulang Bawang Barat -

Kakek bernama Misyadi (77) tewas dibunuh anak kandungnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat, Provinsi Lampung. Pelaku berinisial SP itu pun telah ditangkap.

Melansir detikSumbagsel, peristiwa pembunuhan tersebut terjadi di rumahnya di Kecamatan Tumijajar, Tulang Bawang Barat, Kamis (3/7/2025), pukul 04.45 WIB.

"Benar, peristiwa penganiayaan hingga menyebabkan korban meninggal dunia ini terjadi pagi tadi di mana pelakunya ada putra korban sendiri berinisial SP (52)," kata Kapolres Tulang Bawang Barat, AKBP Sendi Antoni.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sendi mengatakan korban tewas dianiaya menggunakan cobek.

"Jadi dari hasil keterangan saksi bahwa korban ini dianiaya menggunakan cobek, dia dipukuli menggunakan cobek tersebut," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Sendi menyebut pelaku saat ini sudah ditangkap dan ditahan di Mapolres Tulang Bawang Barat.

"Pelaku sudah tertangkap pagi tadi, saat ini telah dilakukan penahanan. Kami juga masih mendalami keterangan pelaku terkait peristiwa ini," tandasnya.




(dhm/dhm)


Hide Ads