Kades di Tapsel Dibacok hingga Kepalanya Robek

Kades di Tapsel Dibacok hingga Kepalanya Robek

Datuk Haris Molana - detikSumut
Rabu, 21 Des 2022 09:27 WIB
Close up of Hand with knife following young terrified man ,Bandit is holding a knife in hand. Threat Concept
Ilustrasi (Getty Images/iStockphoto/chingyunsong)
Medan -

Adi Mirhan Siregar (40), Kepala Desa Sikunjang, Kecamatan Angkola Timur, Tapanuli Selatan menjadi korban pembacokan. Adi dibacok saat berada di rumahnya.

Polisi yang mendapatkan informasi itu langsung memburu pelaku. Akibat mengalami luka bacok, Adi pun dilarikan ke rumah sakit.

"Betul, kejadian sekitar pukul 17.15 WIB (Selasa)," kata Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni, Rabu (21/12/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Imam menjelaskan saat ini korban tengah menjalani perawatan di rumah sakit atas luka bacok yang dideritanya.

"Untuk kondisi korban mengalami luka robek di kepala yang saat ini dilaksanakan perawatan di RSUD Padangsidimpuan," sebut Imam.

ADVERTISEMENT

Sayangnya Imam belum menjelaskan secara detail pemicu serta kronologi kejadian tersebut. Namun, kata Imam, pihaknya sudah mengidentifikasi pelaku dan saat ini sedang diburu.

"Untuk pelaku sudah teridentifikasi dan saat ini dalam proses pengejaran untuk dilakukan penangkapan," ujar Imam.




(dhm/astj)


Hide Ads