Pemakaman Brigadir J Secara Kedinasan, Netizen: Terima Kasih Kapolri

Jambi

Pemakaman Brigadir J Secara Kedinasan, Netizen: Terima Kasih Kapolri

Tim detikSumut - detikSumut
Rabu, 27 Jul 2022 16:24 WIB
Upacara kepolisian saat pemakaman Brigadir J (foto: istimewa)
Prosesi pemakaman Brigadir J. (Foto: Istimewa)
Muaro Jambi -

Jenazah Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J kembali dimakamkan di Desa Suka Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Muaro Jambi, petang ini. Pemakaman dilaksanakan dengan upacara kedinasan Polri, kira-kira pukul 15.50 WIB.

Pemakaman secara kedinasan itu memang diminta oleh pihak keluarga. Namun hingga proses autopsi ulang selesai dilaksanakan pihak keluarga belum mendapat konfirmasi dari kepolisian.

Upacara prosesi pemakaman ini disiarkan langsung oleh salah satu anggota keluarga Brigadir J, Rohani Simanjuntak melalui akun Facebooknya. Ribuan komentar masuk dalam postingan siaran langsung itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Banyak netizen yang mengucap syukur atas prosesi pemakaman yang dilakukan secara kedinasan polisi itu.

"Akhirnya pemakaman secara kenegaraan. Tenang lah bersama Bapa di surga," tulis salah satu akun, Fenniyen.

ADVERTISEMENT

Beberapa komentar juga mengarah ke instusi Polri. Banyak yang berterima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Upacara pemakaman tradisi Polri. Terima kasih, Pak Kapolri," komentar Rosma.

Diketahui, Polri hari ini melaksanakan autopsi ulang jenazah Brigadir Yoshua atau Brigadir J di RSUD Sungai Bahar, Jambi. Autopsi ulang melibatkan sejumlah dokter forensik dari berbagai rumah sakit dan universitas yang dipimpin oleh Kepala Departemen Forensik Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Ade Firmansyah Sugiharto.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan kapan hasil autopsi ulang ini keluar akan disampaikan oleh dr Ade Firmansyah Sugiharto.

"Nanti dari dokter Ade yang mimpin langsung pelaksanaan autopsi ulang yang berkompeten untuk menyampaikan. Saya tidak berkompeten untuk menyampaikan tersebut," kata Dedi di RSUD Sungai Bahar, Muaro Jambi.




(dpw/dpw)


Hide Ads