Diprediksi Bakal Naik, Segini Harga BBM di Sumatera dari Aceh sampai Lampung

Berita Nasional

Diprediksi Bakal Naik, Segini Harga BBM di Sumatera dari Aceh sampai Lampung

Tim detikFinance - detikSumut
Senin, 29 Agu 2022 10:13 WIB
Petugas SPBU mengisi bahan bakar minyak.
Petugas SPBU mengisi bahan bakar minyak. (Foto: Istimewa)
Medan -

Harga bahan bakar minyak (BBM) diperkirakan akan naik dalam waktu dekat. Sinyal itu makin kuat setelah pemerintah beberapa kali mengeluh karena beban subsidi BBM di APBN makin bengkak.

Akhir pekan lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, bukan hanya Premium, Pertalite atau Biosolar yang disubdisi, dengan tingginya harga minyak dunia saat ini, Pertamax juga disubsidi dan itu dinikmati oleh orang kaya di Indonesia.

Sri Mulyani mengungkapkan, harga Pertamax di SPBU dijual Rp 12.500-Rp 13.000 per liter, namun seharusnya dengan kurs dan harga minyak yang naik saat ini harganya Rp 17.300 per liter.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pertamax yang sekarang harganya di Rp 12.800/liter dengan harga berdasarkan ICP US$ 105 dan kurs Rp 14.700 harusnya di Rp 17.300/liter," kata Sri Mulyadi dilansir dari detikFinance, Senin (29/8/2022).

Pemerintah memang berkali-kali mengeluhkan beratnya beban subsidi yang mencapai Rp 501 triliun. Dalam berapa waktu terakhir, sinyal kenaikan harga BBM terus berhembus kencang. BBM yang mendapat subsidi salah satunya ialah Pertalite. Hingga saat ini, Pertalite masih dibandrol Rp 7.650/liter.

ADVERTISEMENT

Sementara, beberapa BBM non subsidi mengalami kenaikan di awal Agustus. BBM itu yakni Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Berikut Daftar Lengkap Harga Pertamax di Sumatera:

Aceh Rp 12.500
Sumatera Utara Rp 12.750
Sumatera Barat Rp 12.750
Riau Rp 13.000
Kepulauan Riau Rp 13.000
Kodya Batam (FTZ) Rp 13.000
Jambi Rp 12.750
Bengkulu Rp 13.000
Sumatera Selatan Rp 12.750
Bangka-Belitung Rp 12.750
Lampung Rp 12.750

Harga Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex:

1. Aceh
Pertamax Turbo Rp 17.900
Dexlite Rp 17.800
Pertamina Dex Rp 18.900

2. Sumatera Utara
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

3. Sumatera Barat
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

4. Riau & Kepulauan Riau
Pertamax Turbo Rp 18.600
Dexlite Rp 18.500
Pertamina Dex Rp 19.600

5. Kodya Batam (FTZ)
Pertamax Turbo Rp 18.600
Dexlite Rp 18.500
Pertamina Dex Rp 19.600

6. Jambi
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

7. Bengkulu
Pertamax Turbo Rp 18.600
Dexlite Rp 18.500
Pertamina Dex Rp 19.600

8. Sumatera Selatan
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

9. Bangka Belitung
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

10. Lampung
Pertamax Turbo Rp 18.250
Dexlite Rp 18.150
Pertamina Dex Rp 19.250

Simak Video 'Komisi VII DPR Perkirakan Harga Pertalite Bakal Naik 30 Persen':

[Gambas:Video 20detik]



(dpw/dpw)


Hide Ads