Perjuangan Mpok Alpa Hadapi Kanker, Sudah Jadwalkan Operasi Tapi Gagal

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikSumut
Sabtu, 16 Agu 2025 15:30 WIB
Foto: Instagram @nina_mpokalpa
Medan -

Pemilik nama Nina Carolina atau yang lebih dikenal Mpok Alpha meninggal dunia karena penyakit kanker yang dideritanya selama dua tahun terakhir. Selama ini, Mpok Alpha berjuang keras untuk bisa sembuh dari penyakit tersebut.

Asisten pribadi Mpok Alpa, Tika, menceritakan kisah perjuangan sang komedian berjuang melawan kanker payudara. Awalnya Mpok Alpa menjalani pengobatan di Penang, Malaysia. Kemudian pengobatan pindah ke Malaka.

"Dokter Penang penginnya itu mengecilkan dulu. Jadi si cancer-nya ini mau dikecilin dulu baru ada tindakan operasi. Tapi selama berobat di Penang itu dia ngerasa nggak ada perkembangan," kata Tika dikutip detikHot, Jumat (16/8/2025).

Karena alasan itu, Mpok Alpa kemudian pindah ke rumah sakit di Malaka. Hal itu dilakukan agar mendapatkan hasil perawatan yang berbeda.

Setelah di Malaka Mpok Alpa sempat menunjukkan perkembangan kesehatan yang baik.

"Sebelum dia ke Malaka itu si cancer-nya itu membatu. Nah, pas yang di Malaka justru udah bisa dipegang, udah empuk," jelasnya.

Masalah baru muncul ketika sedang menjalani perawatan di Malaka. Ada bintil-bintil kecil berair yang membuat Mpok Alpa tak bisa tidur dengan nyaman.

"Cuma sempat tumbuh kayak bintil-bintil kecil itu berair dan kemarin sempat pecah itu yang bikin beliau nggak bisa tidur. Beliau bilang, 'Ini perih Tika, ini perih, panas, sakit sih nggak, sakit sih nggak, tapi perih', karena ya kayak kita luka bakar," tutur Tika.



Simak Video "Video: Suasana Haru Pemakaman Mpok Alpa"


(astj/astj)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork