Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Darma Wijaya alias Wiwik main bola bareng dalam acara pembukaan turnamen Piala Bupati Sergai.
Keduanya bermain sepakbola di lapangan Desa Tanjung Meriah, Kecamatan Dolok Masihul, Sergai. Bobby dan Wiwik satu tim dengan seragam yang sama.
Dalam sejumlah video yang dilihat detikSumut, Sabtu (15/6/2024), Bobby dan Wiwik terlihat memakai jersey berwarna kuning dan putih. Wakil memakai Adlin Tambunan juga memakai jersey yang sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bobby Nasution mengaku diundang oleh Wiwik dalam pembukaan turnamen tersebut. Sejumlah kepala daerah juga diundang.
"Dalam rangka Piala Bupati Serdang Bedagai pertandingan sepakbola antar desa, saya diundang sama Pak Bupati, ada beberapa kepala daerah juga diundang," kata Bobby Nasution usai bermain sepakbola.
Bobby dan Wiwik mengaku sudah sering main bola bareng sebelumnya. Termasuk dengan sejumlah kepala daerah yang lain.
Untuk diketahui, Wiwik dilirik Bobby untuk jadi pasangannya di Pilgub Sumut. Bobby sudah mendapat sejumlah surat tugas dari partai politik untuk maju sebagai Calon Gubernur Sumut. Bobby pun melirik Ketua PDIP Sergai tersebut untuk mendampinginya sebagai Cawagub.
Bobby mengaku nama-nama yang dibidiknya akan dikomunikasikan dengan partai pengusung. Bobby menilai kinerja Wiwik di Sergai baik.
"Ya nama-nama seperti yang disampaikan Bang Ondim tadi, kita juga diskusi saya dengan internal Gerindra pasti akan berdiskusi dengan partai-partai koalisi juga sudah ada diskusi, nama-nama juga sudah ada yang disebutkan, tinggal diskusi kesepakatannya saja," kata Bobby Nasution usai menerima surat tugas di Kantor DPW PAN Sumut, Rabu (12/6).
Meski demikian, Bobby mengatakan nama-nama calon wakilnya masih akan didiskusikannya dengan partai.
"Bang Darma Wijaya ya, Bang Wiwik, itu tentunya kan hari ini masih dilihat mana-mana nama-nama yang potensi, bukan hanya secara nama saja terkenal, tapi kinerja-kinerja juga bisa dilihat, dan salah satunya mungkin Bang Wiwik bekerja di wilayahnya baik, mungkin itu masuk salah satu," ucap menantu Presiden Jokowi itu.
Komentar PDIP
Sementara, Wakil Ketua DPD PDIP Sumut Aswan Jaya menyebut, Wiwik ditugaskan kembali partai untuk maju di Pilbup Sergai 2024. Wiwik merupakan Ketua DPC PDIP Sergai.
"Darma Wijaya sebagai Ketua DPC PDIP dan Bupati Sergai sudah mendapatkan surat tugas dari DPP PDIP untuk tetap maju sebagai Cabub Sergai, tidak ada wacana apapun untuk dipasangkan dengan siapapun di Pulgubsu," kata Aswan Jaya kepada detikSumut, Kamis (13/6).
Hubungan PDIP dan Bobby saat ini 'tak akur'. PDIP tegas mengatakan tak akan menerima Bobby jika hendak maju Pilgub Sumut lewat PDIP. Bahkan tak akan menggubris Bobby jika mendaftar.
(nkm/nkm)