Hari Santri Nasional merupakan peringatan penting di Tanah Air. Seperti namanya, peringatan tersebut bertujuan untuk menghormati dan mengapresiasi peran santri dalam mendukung pendidikan dan penyebaran Islam di Indonesia.
Hari Santri tahun ini membawakan tema "Jihad Santri Jayakan Negeri" dan upacara Hari Santri Nasional akan dilaksanakan pada 22 Oktober. Bagi detikers yang tidak sempat mengikuti acara tersebut secara langsung, kamu bisa menyaksikannya secara daring, lo!
Berikut detikSumut sajikan link streaming upacara Hari Santri Nasional 2023. Simak, yuk!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Link Streaming Upacara Hari Santri Nasional 2023
Disebutkan dalam Surat Edaran Kementerian Agama (Kemenag) Nomor SE 10 Tahun 2023, pelaksanaan upacara Hari Santri Nasional 2023 nantinya akan disiarkan secara langsung melalui kanal media sosial Kemenag.
Nah, berikut adalah kumpulan link streaming upacara Hari Santri Nasional 2023 melalui media sosial Kemenag:
- Link Streaming Hari Santri Nasional 2023 melalui YouTube Kemenag
- Link Streaming Hari Santri Nasional 2023 melalui Instagram Kemenag
- Link Streaming Hari Santri Nasional 2023 melalui Facebook Kemenag
Jadwal dan Lokasi Upacara Hari Santri Nasional 2023
Apakah detikers sudah tahu kapan dan di mana apel Hari Santri Nasional 2023 akan dilaksanakan? Masih dari Surat Edaran Kemenag Nomor SE. 10 Tahun 2023, apel Hari Santri 2023 akan digelar pada
- Hari/Tanggal: Minggu, 22 Oktober 2023
- Waktu: mulai pukul 07.00 WIB
- Lokasi: Tugu Pahlawan Kota Surabaya, Jawa Timur
Apabila hendak menghadiri apel secara langsung, pastikan kamu mengenakan dress code yang tepat sesuai Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kemenag Nomor SE. 25 Tahun 2023, yakni
- peserta apel laki-laki mengenakan atasan putih, sarung, dan peci hitam; serta
- pakaian peserta apel perempuan dapat disesuaikan.
Rangkaian Acara Hari Santri Nasional 2023
Dilansir laman resmi Kementerian Agama (Kemenag), ada banyak kegiatan yang dilakukan selama maupun ketika menyambut Hari Santri Nasional 2023, antara lain
- festival seni dan budaya santri bertajuk "Festival Mahrojan";
- Kemandirian Pesantren Expo;
- Kirab Santri;
- apel Hari Santri;
- Ijazah Kubro dan Pengukuhan Pimpinan Pusat Pagar Nusa;
- silaturahmi antara kyai sepuh bersama Presiden Joko Widodo; dan
- parade selawat.
Jadi, walaupun tak bisa menghadirinya secara langsung, detikers tetap dapat menyaksikan upacara Hari Santri Nasional 2023 secara daring melalui tautan tadi. Semoga bermanfaat dan selamat Hari Santri!
(mff/nkm)