Sumatera Barat

BKSDA Akan Cari 40 Pendaki yang Masih Ada di Gunung Marapi

Jeka Kampai - detikSumut
Sabtu, 07 Jan 2023 17:30 WIB
Ilustrasi pendaki Gunung Marapi (I Gede Leo Agustina/d'Traveler)
Bukittinggi -

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat telah menyiapkan tim untuk mencari 40 pendaki yang masih ada di Gunung Marapi. Proses pencarian baru akan dilakukan ketika aktivitas erupsi telah menurun.

"Kita terus berkoordinasi dengan PVBMG. Jika sudah aktivitas mulai menurun, kita akan mulai melakukan penyisiran," ujar Kepala BKSDA Sumbar, Ardi Andono, ketika dikonfirmasi, Sabtu (7/1/2023).

Kata dia, BKSDA masih menunggu kabar para pendaki yang masuk sebelum erupsi.

"Saat ini tim kita sudah standby di pos," katanya lagi.

40 pendaki itu, menurut dia naik ke Gunung Marapi secara bertahap atau dalam dua hari.

"Ada 40-an pendaki yang naik dua hari terakhir. 20 hari Kamis, 20 hari Jumat," katanya.

Ardi belum mendapat informasi terkini kondisi pasti para pendaki. Sebab, dia masih menunggu laporan dari petugas di lapangan.

Hanya saja dia berharap, para pendaki benar-benar sedang tidak mendekati kawah, karena sumber letusan ada di sana.

"Letusan ini hanya di puncak kawah. Para pendaki rata-rata ngecamp di tebing batu bawah. Dan kita juga sudah imbau jangan ke kawah," jelas Ardi.

Jalur Pendakian Ditutup Untuk Sementara. Baca Halaman Selanjutnya..



Simak Video "Video: Gunung Marapi Erupsi Disertai Suara Dentuman Keras Sore Ini"

(astj/astj)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork