Profil Effendi Simbolon Sebut TNI Gerombolan, Pernah Kalah Pilgub Sumut

Tim detikNews - detikSumut
Rabu, 14 Sep 2022 15:35 WIB
Effendi Simbolon (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
Jakarta -

Nama Effendi Simbolon tengah ramai diperbincangkan setelah menyebut TNI gerombolan. Effendi mengatakan itu secara terbuka saat rapat kerja Komisi I DPR RI dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Siapa sebenarnya Effendi Simbolon, berikut profil singkatnya.

Effendi Simbolon adalah salah satu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia. Dia tercatat sebagai anggota Komisi I DPR RI.

  • Nama Lengkap: Dr. Effendi Muara Sakti Simbolon, MI.Pol.
  • Tempat, Tanggal Lahir: Banjarmasin, 1 Desember 1964
  • Agama: Kristen
  • Jabatan: Anggota Komisi I DPR RI (No. Anggota 163)
  • Fraksi: Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
  • Daerah Pemilihan: DKI Jakarta III

Kalah di Pilgub Sumut 2013

Ternyata tahun 2013 lalu Effendi Simbolon pernah bertarung sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara. Dia berpasangan dengan Jumiran Abdi.

Sayangnya Effendi Simbolon-Jumiran Abdi (ESJA) yang diusung PDIP kalah dari Gatot Pujo Nugroho-Tengku Erry Nuradi yang diusung PKS.

Padahal saat itu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang masih menjabat Gubernur DKI Jakarta datang ke Sumut untuk mengkampanyekan pasangan ESJA.

Riwayat Pendidikan Effendi Simbolon:

  • SD Negeri Cendrawasih (1969-1975)
  • SMP Negeri 41 (1975-1979)
  • SMA Negeri 3 (1979-1982)
  • S1 Manajemen Perusahaan, Univ.Jayabaya (1982-1988)
  • S2 Ilmu Politik, Univ.Padjadjaran (2011-2013)
  • S3 Hub,Internasional, Univ.Padjadjaran (2013-2015)

Riwayat Organisasi Effendi Simbolon:

  • Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, sebagai: Ketua Umum (2017-2022)
  • Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, sebagai: Ketua Umum (2012-2017)
  • DPP PDI Perjuangan, sebagai: Ketua Sumber Daya & Dana (2010-2015)
  • Punguan Simbolon Dohot Boruna Se Indonesia, sebagai: Ketua Umum (2007-2012)
  • DPP APKALI (Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia), sebagai: Penasehat (2004-sekarang)
  • PB Lemkari (Lembaga Karatedo Indonesia), sebagai: Ketua Umum (2004-2008)
  • Pengurus IKASI (Ikatan Anggar Seluruh Indonesia

Riwayat Pekerjaan Effendi Simbolon:

  • Anggota DPR/MPR RI (2004-2009, 2009-2014, 2014-2019)
  • PT. PUPUK KALTIM, sebagai: Konsultan (1997-1999)
  • PT. SINAR ALAM LESTARI, Sebagai: Vice President Director (1996-1997)
  • PT. CHANDRA ASRI (BIMANTARA GROUP), sebagai: Special Asistant Board of Dir (1991-1996)
  • DJAJANTI GROUP, sebagai: Asisten Direktur (1987-1991)

Ucapan Effendi Simbolon Sebut TNI 'Gerombolan' Tuai Protes Prajurit TNI. Baca Halaman Selanjutnya...



Simak Video "Video PDIP soal Gibran Ungkit Pemecatan: Itu Masa Lalu"

(astj/astj)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork