Penumpang Kapal Rute Bone-Kolaka Hilang Usai Lompat ke Laut, Tim SAR Cari

Penumpang Kapal Rute Bone-Kolaka Hilang Usai Lompat ke Laut, Tim SAR Cari

Agung Pramono - detikSulsel
Jumat, 31 Mei 2024 17:07 WIB
Tim SAR melakukan pencarian terhadap penumpang kapal rute Bone-Kolaka yang melompat ke laut.
Foto: Tim SAR melakukan pencarian terhadap penumpang kapal rute Bone-Kolaka yang melompat ke laut. (Agung Pramono/detikSulsel)
Bone - Pria bernama Syamsuddin (25) yang merupakan penumpang kapal Fery rute Pelabuhan Bajoe, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) tujuan Kolaka, Sulawesi Tenggara melompat ke laut. Tim SAR pun turun melakukan pencarian terhadap penumpang yang dikabarkan hilang tersebut.

"Betul, ada penumpang KM Permata Nusantara yang melompat ke laut," ujar Kordinator Satpel Bajoe BPTD Kelas II Sulsel M Ashri Hambali kepada detikSulsel, Jumat (31/5/2024).

Insiden itu terjadi pada Jumat (31/5) sekitar pukul 09.00 Wita. Syamsuddin berangkat ke Kolaka lewat kapal trip pertama yang berangkat dari Pelabuhan Bajoe.

"Tadi siang itu kejadiannya saat trip pertama. Saat ini pihak Basarnas dibantu Polairud Bone dan SAR Brimob Bone masih melakukan pencarian," sebut Ashri.

Sementara itu, Kepala Operasi dan Siaga Basarnas Makassar Andi Sultan menuturkan, penumpang tersebut diperkirakan terjatuh di perairan Bajoe, Bone. Namun kabar keberadaan penumpang itu belum diketahui.

"Tadi pagi kami terima laporannya. Korban diperkirakan terjatuh di perairan Bajoe," ucap Andi Sultan.

Andi Sultan belum merinci kronologi dan penyebab penumpang kapal itu melompat dari kapal. Kru kapal sudah berusaha mencari penumpang namun tidak mendapat keberadaan korban.

"Kami dapat laporan dari kru kapal adanya korban yang terjatuh. Saat ini Tim SAR gabungan sementara melakukan pencarian terhadap korban dengan menggunakan perahu karet menyisir di sekitar lokasi diduga terjatuhnya korban," jelasnya.


(sar/asm)

Hide Ads