PSM Makassar yang sering kehilangan fokus di menit krusial menjadi pekerjaan rumah (PR) pelatih Bernardo Tavares. Bernardo meminta pemainnya untuk tidak kehilangan fokus menatap laga selanjutnya di AFC Cup, yakni melawan Hougang United.
Hal tersebut diutarakan Bernardo usai timnya menghajar Hougang United 3-1 pada matchday ketiga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (25/10) lalu. Kedua tim akan kembali bertemu pada matchday keempat di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (9/11).
"Saya harap di pertandingan selanjutnya, motivasinya tinggi tapi fokusnya juga harus tinggi," kata Bernardo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bernardo Tavares cukup kesal dengan timnya yang kebobolan 1 gol dari Hougang United lewat hadiah penalti pada pertemuan sebelumnya. Padahal timnya sempat unggul lebih dulu dengan mencetak 3 gol.
"Saya beri contoh, kami unggul 3-0 (lawan Hougang United) dan kami menganggap kejatuhan bodoh itu sebagai penalti yang tidak boleh terjadi," ujarnya.
"Kita tidak bisa melakukan kesalahan ini," tambahnya.
Pelatih asal Portugal itu pun mengingatkan kepada anak asuhnya untuk menjaga fokus dalam pertandingan. Meskipun disadarinya, skuadnya saat ini dominan pemain muda.
"Pemainnya masih muda, tapi dia sudah bermain berkali-kali. (Terpenting) berusaha fokus dan memikirkan hasil, selalu berusaha melakukan yang terbaik dan tidak bingung," paparnya.
Saat ini, PSM Makassar duduk di posisi ke-3 klasemen Grup H setelah menelan 2 kekalahan dan sekali meraih kemenangan. PSM wajib mengalahkan Hougang United untuk menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.
(ata/hsr)