PSM Makassar 1-1 Persija Jakarta: Juku Eja Gagal Putus Rekor Buruk

Liga 1

PSM Makassar 1-1 Persija Jakarta: Juku Eja Gagal Putus Rekor Buruk

Alfiandis - detikSulsel
Jumat, 05 Agu 2022 18:08 WIB
Laga PSM Makassar Vs Persija Jakarta di Stadion BJ Habibie, Parepare. (Ibnu Munsir/detikSulsel)
Foto: Laga PSM Makassar Vs Persija Jakarta di Stadion BJ Habibie, Parepare. (Ibnu Munsir/detikSulsel)
Parepare -

PSM Makassar gagal memperbaiki rekor buruk melawan Persija Jakarta. Bermain di kandang sendiri, Juku Eja kembali tak bisa menang melawan Macan kemayoran.

Laga PSM Makassar berakhir imbang 1-1 melawan Persija Jakarta di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Jumat (5/8). Gol dicetak oleh Kenzo Nambu menit ke-75 dan dibalas Hanno Behrens menit 78'.

Hasil ini, memperpanjang rekor tak pernah menang PSM melawan Persija sejak 2017 di Liga 1. Padahal pelatih Bernardo Tavares mungusung misi memutus rekor buruk ini di pekan ketiga Liga 1 2022/2023.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jalannya pertandingan

Babak kedua dimulai, PSM Makassar langsung mengambil inisiatif serangan melalui Yakob Sayuri. Sukses melewati beberapa pemain, Yakob berhasil mengirimkan umpan crosing ke Pluim, tetapi tendangannya masih melenceng di atas gawang Persija.

ADVERTISEMENT

Memasuki menit ke-50, tempo pertandingan berjalan pelan. PSM dan Persija sama-sama lebih banyak menunggu di lini pertahanan.

Abdullah Yusuf menerima kartu kuning usai menginjak kaki Yuran Fernandes pada menit ke 54'.Pelanggaran kembali dilakukan oleh Muhammad Ferrari menit ke-55, mengganjar Yakob Sayuri.

Menit 56 PSM Makassar mendapat peluang melalui tendangan bebas yang di ambil Rasyid Bakri. Terjadi kemelut di depan gawang, tetapi kiper Persija masih sigap menepis bola.

Masih peluang dari PSM di menit ke-61, Yakob Sayuri melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti. Sepakannya berbelok arah dan mengecoh penjaga gawang Andritany, tetapi arah bola masih tipis di sisi kiri gawang Persija.

Persija melakukan pergantian pemain. Hanif Sjahbandi dimasukkan dengan menarik Riko Simanjuntak. Ini menandakan, Macan Kemayoran akan bermain lebih bertahan dan menyisakan Yusuf helal jadi target man di lini depan.

Maman Abdurrahman dan kawan-kawan bahkan memperlambat tempo dengan lebih banyak bermain di area pertahanannya sendiri. Hingga menit ke-70, Persija tak memiliki satupun peluang.

PSM merubah strategi dengan memasukkan Kenzo Nambu pada menit ke-72 menggantikan Everton. Juga menarik keluar Rasyid Bakri digantikan Ananda Raehan.

3 menit bermain, Kenzo Nambu langsung mempertontonkan kualitasnya. Penyernag sayap asal Jepang itu mencetak gol melalui kombinasi Wiljan Pluim dan Yakob Sayuri.

Sayang kemenangan PSM hanya bertahan 3 menit. Melalui sepakpojok yang diambil Syahrian Abimanyu, dapat dieksekusi dengan baik oleh Hanno Behrens dengan sundulannya.

Skor imbang 1-1 membuat Persija kembali mundur ke pertahanannya. Macan Kemayoran kembali menurunkan tempo permainan.

Persija melakukan 3 pergantian pemain sekaligus. Syahrian Abimanyu, Muhammad Ferrari, dan Taufik Hidayat ditarik keluar pada menit ke-83 dengan memasukkan Braif Fatari, Ginanjar Wahyu, dan Rio Fahmi.

Bahkan Behrens hampir menggandakan golnya pada menit ke 88'. Sepakannya masih melambung tinggi di atas gawang M Reza Arya Pratama

PSM Makassar juga melakukan pergantian 2 pemain. M Arfan dan Yakob Sayuri ditarik pada menit ke 86'. Masuk menggantikan Muh Dzaki dan Bryan Cesar Ramadhan.

Penghujung laga, PSM hampir saja kembali unggul. Sayang plesing dari Ananda Raehan masih melenceng jauh diatas gawang Persija.

Macan Kemayoran menyerang balik. Ginanjar Wahyu melepaskan sepakan keras. beruntung Reza Arya bisa menepis bola dengan baik.

Hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit Iwan Sukoco, tak ada lagi gol yang tercipta. Skor 1-1.

Susunan Pemain PSM Makassar Vs Persija Jakarta:

PSM Makassar (3-5-2)
Reza Arya Pratama (GK); Yuran Fernandes, Agung Mannan, Dallen Doke; M Arfan (Bryan Cesar 86'), Rasyid Bakri (Ananda Raehan 72'), Akbar Tanjung, Yakob Sayuri (Muh Dzaki 86'), Rizky Eka Pratama (Yance Sayuri 46'); Wiljan Pluim, Everton Nascimento (Kenzo Nambo 72').

Pelatih: Bernardo Tavares

Persija Jakarta (4-3-3)
Andritany Ardiansyah (GK); Hansamu Yama Pranata, Maman Abdurrahman, Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari (Rio Fahmi 83'); Frengky Deaner, Syarian Abimanyu (Ginanjar Wahyu 83'), Hanno Behrens; Taufik Hidayat (Braif Fatari 83'), Riko Simanjuntak (Hanif Sjahbandi 60'), Abdulla Yusuf Helal.

Pelatih: Thomas Doll




(ata/sar)

Hide Ads