Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto berfoto bareng Ilham Arief Sirajuddin, Adnan Purichta Ichsan, dan Syamsu Rizal (Daeng Ical) jelang masa kampanye Pilgub Sulawesi Selatan (Sulsel). Bakal calon gubernur Sulsel ini menyebut mereka tetap bersahabat meski berbeda pilihan politik.
"Persahabatan tiada batas, bahwasanya boleh kita berbeda politik, berbeda profesi tapi persahabatan tidak boleh berhenti atau persahabatan abadi-lah," ujar Danny kepada detikSulsel, Rabu (18/9/2024).
Dilihat detikSulsel, foto itu diunggah Danny lewat status WhatsApp pribadinya, Rabu (18/9). Potret itu diambil saat acara PMI di Baruga Anging Mammiri, Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, JL HIA Ince Saleh Dg Tompo, pagi tadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Danny juga menitip pesan agar masyarakat Sulsel tidak bercerai-berai meski berbeda pilihan di Pilkada 2024. Dia mengajak masyarakat untuk tetap rukun selama masa kampanye berlangsung.
"Iya (mengajak masyarakat). Jadi jangan kita bermusuhan sampai mati itu. Tidak ada itu permusuhan dalam persahabatan. Perbedaan pasti ada, tapi bukan berarti berbeda harus bermusuhan," katanya.
Di sisi lain, Danny mengaku saat ini masih menyusun daftar tim pemenangannya di Pilgub Sulsel. Susunan tim pemenangan akan segera diserahkan ke KPU Sulsel.
"Sekarang kita sementara menyempurnakan tim. Insyaallah pada saat sudah ada tuntutan dari KPU untuk disampaikan, akan disampaikan," jelasnya.
(asm/hsr)