Dua bocah perempuan berusia 7 tahun di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), menjadi korban pencopetan oleh seorang pria saat sedang bermain di depan rumah. Pelaku berhasil membawa kabur anting emas milik kedua korban dengan iming-iming uang Rp 5.000.
"Anting emas (anak saya dicopet)," kata ayah salah satu korban, Saiful (42) kepada detikSulsel di lokasi kejadian, Rabu (27/11/2024).
Peristiwa itu terjadi di Jalan Tidung 5, Kecamatan Rappocini, Makassar, sekitar pukul 10.10 Wita. Saiful mengatakan, anaknya saat itu sedang bermain dan didatangi oleh pria tidak dikenal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria tersebut kemudian mengiming-imingi anaknya dan satu korban lainnya dengan uang sebesar Rp 5.000 agar mau mencopot anting emas yang dipakainya. Dia menyebut, pelaku berdalih ingin memperbaiki anting korban.
"Katanya dia itu diiming-imingi dikasih uang sebesar Rp 5.000. Lantas katanya mau diperbaiki anting-antingnya, ternyata dia copot, dia ambil. (Pelaku) Kabur setelah mengambil itu anting," kata Saiful.
Setelah itu, kata Saiful, anaknya datang dan mengadu kejadian yang menimpanya. Saat itu, anaknya datang dengan memegang uang Rp 5.000.
"Ibunya sementara bertugas menjadi KPPS, saya di rumah baru mau menuju ke sini, ternyata baru-baru kejadian," ucap Saiful.
"Dilihat dari posisi telinganya sekarang, kayaknya dibuka secara biasa tidak dipaksa karena tidak ada yang lecet, luka," imbuhnya.
Sementara itu, ibu korban lainnya, Naidah (38) mengatakan anaknya sempat bolak-balik bermain di depan rumah. Namun belakangan anaknya masuk rumah sambil menangis dan mengadukan kejadian yang dialaminya.
"Ini anak keluar masuk (rumah) dua orang, sempat minum di dapur, tidak lama keluar ki. Tidak berapa menit lari ke rumah untuk pulang menangis na bawa itu uang Rp 5.000. (Dia bilang) 'gara-gara ini uang diambil anting-antingku'. Katanya mau na perbaiki ini anting-anting," jelas Naidah.
(asm/sar)