Kasus tabrak lari itu terjadi di Jalan Arief Rate, depan RM Mas Daeng, pada Selasa (20/8) sekitar pukul 05.00 Wita. Insiden ini terekam kamera pengawas (CCTV) hingga videonya viral di media sosial.
Dalam video beredar, tampak korban menggunakan baju berwarna merah dengan celana pendek sedang mendorong becaknya di pinggir jalan. Lalu pengendara motor dengan baju kaos hitam dan bertopi hitam muncul dan menabrak korban dari arah belakang.
Insiden itu seketika membuat korban tersungkur dengan posisi tengkurap dan tidak sadarkan diri. Sementara pelaku langsung kembali ke motornya dan bergegas meninggalkan lokasi kejadian.
Tak berselang lama, beberapa warga mendatangi lokasi kejadian untuk menolong korban. Salah seorang pria yang tak menggunakan baju nampak memanggil nama korban berulang kali.
Polisi sendiri telah menangkap pelaku tepat satu hari setelah kejadian. Kasat Reskrim Polrestabes Makassar Kompol Devi Sujana mengatakan pelaku ditangkap di Jalan Domba, Makassar, Rabu (21/8) dini hari.
"Pelaku yang melakukan tabrak lari tersebut baru pulang dari tempat hiburan malam, di sana pelaku minum-minum kemudian pengakuannya saat kejadian juga dia sedang menggunakan HP sehingga tidak konsentrasi," ujar Kompol Devi Sujana kepada detikSulsel, Rabu (21/8/2024).
Kini pelaku dan barang bukti motor telah diserahkan ke penyidik Satlantas Polrestabes Makassar guna dilakukan proses hukum.
(hmw/ata)