DPC PKB Makassar awalnya berkunjung ke Kantor DPD II Golkar Makassar di Jalan Lasinrang pada Minggu (17/3). Selanjutnya, DPD II Golkar Makassar yang bertandang ke kantor DPC PKB Makassar di Jalan Letjen Hertasning, Sabtu (20/4) malam.
Sekretaris DPD II Golkar Makassar Abdul Wahab Tahir membenarkan bahwa kunjungan tersebut merupakan silaturahmi sekaligus kunjungan balasan. Wahab berharap komunikasi politik dengan PKB bisa segera terwujud untuk Pilwalkot Makassar.
"Insyaallah mudah-mudahan segera dapat terwujud secara konkret. Hubungan Golkar dan PKB sangat baik dan berpeluang untuk mempererat jalinan komunikasi politik lebih lanjut," ujar Wahab kepada detikSulsel, Minggu (21/4/2024).
PKB Target Menang
Ketua DPC PKB Makassar Fauzi Andi Wawo mengatakan Golkar Makassar intens melakukan penjajakan untuk berkolaborasi dengan PKB Makassar. Dia mengakui hubungan Golkar dan PKB sangat baik.
"Golkar sejauh ini paling intens membangun komunikasi dan silaturahmi dengan PKB. Tentu kami apresiasi, dan hubungan kita sangat baik," ujar Fauzi dalam keterangannya.
Fauzi menyatakan PKB memang membuka peluang koalisi yang besar. Bahkan dia mengklaim Ketua Golkar Makassar Munafri Arifuddin berharap diusung juga oleh PKB.
"Kami (PKB) akan membuka ruang sebesar besarnya untuk kolaborasi di Pilkada Makassar. Untuk Golkar Makassar khususnya Pak Appi yang sangat intens. Bahkan Pak Appi berharap PKB menjadi prioritas untuk diusung," ujarnya.
Meski demikian, Fauzi mengaku koalisi dengan Golkar masih tahap penjajakan. PKB juga masih akan melakukan kalkulasi yang matang untuk meraih kemenangan di Pilwalkot Makassar.
"Sementara kami jajaki, tentu perlu perhitungan yang matang karena Pilwali kali ini kami targetnya harus menang," katanya.
Dia menargetkan keputusan koalisi untuk Pilwalkot Makassar akan diputuskan pada akhir Juli mendatang. Pihaknya saat ini masih bekerja untuk menaikkan popularitas kandidatnya yakni Ketua DPW Azhar Arsyad.
"Insyaallah akhir Juli baru kita akan tetapkan koalisinya. Saat ini kita masih bekerja untuk menaikkan popularitas dan elektoral kandidat PKB untuk Makassar," jelasnya.
Diketahui kunjungan balasan ini dipimpin oleh Ketua DPD II Golkar Makassar Munafri Arifuddin (Appi). Appi bersama rombongan disambut Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad, Ketua DPC PKB Makassar Fauzi Andi Wawo, dan 5 caleg PKB terpilih di DPRD Makassar.
(hsr/hsr)