Kapolres Kolaka Minta Maaf Personelnya Keroyok 2 Warga hingga Babak Belur

Kapolres Kolaka Minta Maaf Personelnya Keroyok 2 Warga hingga Babak Belur

Nadhir Attamimi - detikSulsel
Selasa, 23 Apr 2024 10:30 WIB
Kapolres Kolaka AKBP Moh Yosa Hadi.
Foto: Kapolres Kolaka AKBP Moh Yosa Hadi. (dok. Polres Kolaka)
Kolaka -

Kapolres Kolaka AKBP Moh Yosa Hadi merespons aksi personelnya yang telah melakukan pengeroyokan terhadap warga berinisial MP (27) dan FM (28) hingga babak belur. Yosa pun meminta maaf atas aksi tersebut.

"Saya selaku pimpinan menyampaikan ucapan permohonan maaf, terutama kepada korban, keluarga korban yang menjadi korban daripada oknum anggota kami," kata Yosa dalam keterangannya, Selasa (23/4/2024).

Yosa pun memastikan bahwa oknum polisi tersebut merupakan personel di Polres Kolaka. Dalam kasus ini, sebanyak 5 polisi telah dilakukan penempatan khusus (patsus).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada total 5 orang pelaku (oknum polisi) yang sudah kami amankan di tempat khusus," ungkapnya.

Dia mengatakan komitmen Polres Kolaka dalam mengawal kasus dugaan pengeroyokan tersebut. Ia berjanji akan bertanggungjawab dan melaksanakan proses hukum sesuai prosedur yang berlaku.

ADVERTISEMENT

"Sebagai pimpinan, akan bertanggung jawab dan melaksanakan proses hukum sesuai dengan prosedur," ujar dia.

Yosa pun berjanji akan terbuka dalam menangani kasus ini. Hal tersebut guna memberikan kepastian hukum kepada korban dan masyarakat.

"Kami akan terbuka kepada masyarakat di Kolaka, sehingga bisa mendapatkan kepastian hukum meskipun itu melibatkan anggota kami," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, lima oknum polisi diduga pelaku pengeroyokan telah ditahan di tempat khusus (patsus). Pengeroyokan itu diketahui terjadi pada Jumat (19/4) sekitar pukul 00.30 Wita.

"Terduga pelaku 5 oknum anggota Polres Kolaka sudah ditahan," kata Kasi Humas Polres Kolaka Iptu Dwi Arif kepada detikcom, Senin (22/4) malam.




(asm/sar)

Hide Ads