"Korban pekerjaan sopir, warga Kabupaten Gowa," ujar Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar Iptu Hasrul kepada detikSulsel, pada Sabtu (23/12/2023).
Peristiwa ini terjadi di Jalan Nusantara, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, pada Sabtu (23/12) pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Polisi yang mendapat laporan lalu bergerak ke lokasi untuk melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku pada hari yang sama di sekitar tempat kejadian perkara (TKP).
Peristiwa ini berawal saat korban hendak membeli nasi kuning di sekitar Jalan Nusantara. Namun pelaku tiba-tiba datang membusur korban.
"Jadi (kejadian pembusuran) awalnya itu pagi di dekat penjual nasi kuning di Jalan Nusantara. Dia lagi beli nasi atau baru mau beli nasi korban (sebelum dibusur)," kata Hasrul.
Hasrul menduga pelaku telah mengenal korban hingga dirinya langsung melakukan pembusuran tersebut. Polisi masih mendalami motif pelaku membusur korban.
"Mungkin bisa jadi saling tahu ini antara pelaku dan korban. Kita belum tahu motifnya," tutur Hasrul.
Hasrul menyebut, untuk pelaku telah diamankan ke Polsek Wajo dan kini masih melakukan pemeriksaan.
"Tapi sudah diamankan di Polsek Wajo pelakunya," sebut Hasrul.
(ata/hmw)