Selebgram Makassar Pamer Pakaian Dalam di Jalanan Ditangkap

Muh Ishak Agus - detikSulsel
Rabu, 29 Jun 2022 09:58 WIB
Foto: Ilustrasi pornoaksi selebgram di Makassar (Fuad/detikcom)
Makassar -

Polisi menangkap selebgram pria inisial SA (21) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) terkait pornoaksi di atas motor saat melintas di ruas Jalan AP Pettarani. Video pelaku juga sempat beredar di media sosial.

"Selebgram yang beredar diduga melakukan pornografi di atas motor kami amankan," kata Kasi Humas Polsek Panakkukang Bripka Ahmad Halim dalam keterangannya, Rabu (29/6/2022).

SA ditangkap di Jalan Sukaria, Selasa (28/6) pukul 20.00 Wita. Polisi juga menangkap 3 orang temannya yang terlibat dalam video pornoaksi itu masing-masing inisial NQ (26), IA (22), dan FN (22).


"3 Orang temannya yang diduga terlibat dalam (pembuatan) video diduga bermuatan pornografi itu turut kami amankan," tambahnya.

Ahmad menjelaskan, selebgram SA melakukan perbuatan bermuatan pornografi dengan memamerkan tubuh dan pakaian dalamnya sambil berkendara saat dibonceng oleh FN dan melintas di Jalan AP Pettarani, Makassar.

"SA ini memperagakan itu di atas motor dan dibonceng oleh FN," ungkapnya.

Lebih lanjut Halim mengatakan aksi nekat SA direkam video oleh NQ. NQ merekam itu menggunakan ponsel milik IA yang juga hadir pada saat kejadian.

"IA mengakui berada ditempat tersebut dan ponsel miliknya di gunakan oleh NQ untuk merekam SA," ungkapnya.

Menurut Ahmad selebgram SA nekat melakukan aksinya itu dengan motif hanya untuk bersenang-senang. Dia dan 3 temannya kini masih diperiksa di Mapolsek Panakkukang.

"(Motif) untuk happy-happy. Tapi tetap kami dalami dan masih diperiksa di kantor," tandasnya.



Simak Video "Video: 7 Tiang Listrik Roboh gegara Pohon Tumbang Timpa 4 Kendaraan di Makassar"

(hmw/nvl)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork