Gempa bumi dengan magnitudo (M) 4,9 terjadi di Tutuyan, Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara (Sulut). Gempa ada pada kedalaman 10 kilometer.
"Gempa (Update) Mag:4,9," tulis BMKG dalam akun X-nya, Rabu (26/2/2025).
Gempa terjadi pada pukul 14.56 WIB atau 15.56 Wita. Pusat gempa berada di laut 44 km tenggara Tutuyan, Boltim.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dirasakan (MMI) II-III Bolaang Mongondow Timur," tambah BMKG.
Gempa MMI III artinya getaran dirasakan nyata di rumah tingkat atas. Getaran seakan ada truk lewat.
Sebelumnya, gempa di Boltim juga terjadi pagi tadi sekitar pukul 07.00 Wita. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M 6,0.
Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 0,50 lintang utara dan 124,89 bujur timur. Tepatnya berlokasi di laut pada jarak 42 Km arah Tenggara Kota Tutuyan, Sulawesi Utara pada kedalaman 11 km.
"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas Subduksi Sangihe," kata Direktur Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono dalam keterangannya, Rabu (26/2).
(ata/sar)