Ketua Gerindra Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) akan mendeklarasikan diri maju Pilgub Sulsel di akhir Juli 2024. AIA juga akan mengumumkan pasangan atau calon wakil gubernur dan partai pengusung pada momentum tersebut.
"Akhir bulan ini kita akan umumkan soal pasangan dan partai pengusung pak AIA. Iya, sudah dipastikan pak AIA maju, orang sudah kerja pemenangan," ujar Ketua Bappilu Gerindra Sulsel Harmansyah kepada detikSulsel, Kamis (11/7/2024).
Harmansyah menegaskan rencana itu sekaligus mempertegas sikap AIA bukan sebagai calon wakil gubernur. Dia menegaskan Gerindra merupakan partai pemenang di Pilpres.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tidak ada lah, dimana hitungannya kita 02, orang pemenang nasional kok," ujarnya.
Gerindra Sulsel juga mengupayakan agar Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang terbentuk saat Pilpres 2024 menyatu di Pilgub Sulsel. Meski demikian, pihaknya tetap membuka peluang partai lainnya untuk bergabung dengan koalisi yang akan dibentuk Gerindra nantinya.
"Namanya politik ini kan semua fleksibel, dinamika terus jalan. Tapi kan kita berharap Koalisi Indonesia Maju ini juga menyatu di Sulsel," tuturnya.
"Permasalahan partai-partai lain ingin bergabung, boleh, namanya politik kan kita harus terbuka tidak boleh ada kita batas batasin," sambung Harmansyah.
Harmansyah menambahkan, keputusan AIA untuk maju Pilgub Sulsel sudah final. AIA bahkan siap mundur dari anggota DPR RI demi maju sebagai calon gubernur Sulsel.
"Pasti (siap mundur sebagai anggota DPR) kita akan mengikuti aturan lah," tegas Harmansyah.
Dia melanjutkan, Gerindra juga berencana mengumumkan figur yang akan diusung pada pilkada di 24 kabupaten/kota di Sulsel. Pengumumannya serentak saat momen deklarasi AIA maju Pilgub Sulsel.
"Bulan ini juga akan kita umumkan semua kemungkinan akan serentak dengan pilgub," pungkasnya.
(sar/ata)