Quotes Hari Lahir Pancasila dapat menjadi sarana untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila bagi masyarakat Indonesia. Quotes Hari Lahir Pancasila ini dapat dibagikan sebagai caption dalam unggahan di media sosial.
Seperti diketahui, bangsa Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila pada tanggal 1 Juni. Segenap rakyat Indonesia diharapkan dapat meramaikan peringatan tersebut.
Salah satu cara untuk merayakannya adalah dengan berbagi quotes tentang Pancasila. Berikut kumpulan quotes Hari Lahir Pancasila dari sejumlah tokoh di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Yuk, disimak!
Quotes Hari Lahir Pancasila
- "Agar persatuan dan kepedulian tak semakin pudar, teruslah menjunjung tinggi sila ketiga Pancasila, Persatuan Indonesia." - Drs. Moh. Hatta
- "Hanya bangsa yang berani mengambil nasib dalam tangan sendiri, akan dapat berdiri dengan kuat." - Ir. Soekarno
- "Kuat karena bersatu, bersatu karena kuat." - Ir. Soekarno
- "Pancasila ibarat angka 10.000. Empat nol di belakang angka tidak akan ada maknanya tanpa ada angka satu di depan." - Buya Hamka
- "Merdeka hanyalah sebuah jembatan, walaupun jembatan emas. Di seberang jembatan itu jalan pecah dua: satu ke dunia sama rata sama rasa, satu ke dunia sama ratap sama tangis!." - Ir. Soekarno
- "Pancasila adalah prinsip dasar sekaligus jalan penerang yang harus kita ambil untuk terus melangkah, teruslah bergerak. Teruslah bersama dalam perjuangan mencapai masyarakat adil, makmur, sampai terwujud Indonesia sejahtera. Indonesia yang sejati-jatinya merdeka." - Megawati Soekarnoputri
- "Pancasila itu jiwa raga kita. Ada di aliran darah dan detak jantung kita, perekat keutuhan bangsa dan negara." - Joko Widodo
- "Pancasila sebagai dasar negara Indonesia memiliki nilai inti GOTONG ROYONG yang sangat penting dalam perjuangan memenangkan tantangan Covid-19. Mari kita laksanakan dan lestarikan untuk merawat Negara Kesatuan Republik Indonesia." - Sri Mulyani Indrawati
- "Pancasila bukan agama, tidak bertentangan dengan agama dan tidak digunakan untuk menggantikan kedudukan agama." - KH. Abdurrahman Wahid
- "Jadilah SDM Indonesia yang hebat, yang cepat tanggap, dan cerdas. Rawatlah kebhinekaan, pertahankan NKRI, dan jadilah penjaga Pancasila yang sejati." - Joko Widodo
- "Prinsip gotong royong di antara yang kaya dan yang tidak kaya, antara Islam dan Kristen, antara Indonesia tulen dan dengan Peranakan yang menjadi bangsa Indonesia." - Ir. Soekarno
- "Kala dalam hati kita bukan Pancasila, jangan mengaku orang Indonesia, karena kata Bung Karno "Who am I?" Bahwa negara yang dimerdekakan ini, kita menjadi bangsa Indonesia dan berpijak di bumi Indonesia bukan di negara lain, maka kita harus bangga menjadi bangsa Indonesia." - Megawati Soekarnoputri
- "Indonesia dengan ideologi Pancasila adalah ideologi yang mempersatukan, dan itu sudah terbukti. Kebhinekaan kita inilah menjadi kekuatan." - Pramono Anung
- "Pancasila tuh dasarnya sila 1-3, tujuannya sila 5, cara untuk mencapainya sila 4." - Sujiwo Tejo
- "Dalam Pancasila ada nilai kemanusiaan. Ada sebuah ungkapan kesalehan pribadi harus menjadi kesalehan sosial." - Febri Taufiqurrahman
- "Pancasila adalah isi jiwa bangsa Indonesia yang turun temurun sekian abad lamanya terpendam bisu oleh kebudayaan Barat. Dengan demikian, Pancasila tidak saja falsafah negara, tetapi lebih luas lagi, yakni falsafah bangsa Indonesia." Ir. Soekarno
- "Sudah terbukti, bahwa Pancasila yang saya gali dan persembahkan kepada rakyat Indonesia adalah sebagai dasar yang benar-benar dapat menghimpun segenap tenaga rakyat Indonesia, suatu dasar yang benar-benar dapat mempersatukan rakyat Indonesia, untuk bukan saja mencetuskan revolusi, tetapi juga mengakhiri revolusi ini dengan hasil yang baik." - Ir. Soekarno
- "Aku tidak mengatakan, bahwa aku menciptakan Pancasila. Apa yang kukerjakan hanyalah menggali jauh ke dalam bumi kami, tradisi-tradisi kami sendiri, dan aku menemukan lima butir mutiara yang indah." - Ir. Soekarno
- "Pada hakikatnya Pancasila adalah satu-satunya landasan etika politik menuju kedaulatan bangsa. Sejak Indonesia merdeka, bangsa ini sudah memiliki dasar moral yang bersumber dan berakar dari nilai yang mencakup moral, agama, kepercayaan, adat istiadat dan kebudayaan yang semuanya itu terangkum sepenuhnya dalam Pancasila. Saya mengajak kepada seluruh generasi muda, khususnya KAMMI untuk selalu menjadikan Pancasila sebagai pedoman dan tolak ukur kehidupan berbangsa dan bernegara." - Dr. Hidayat Nuh wahid
- "Kita belum hidup dalam sinar bulan purnama, kita masih hidup di masa pancaroba, tetaplah bersemangat elang rajawali." - Ir. Soekarno
- "Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka." Ir. Soekarno
- "Negara Republik Indonesia ini bukan milik sesuatu golongan, bukan milik sesuatu agama, bukan milik sesuatu suku, bukan milik sesuatu golongan adat-istiadat, tapi milik kita semua dari Sabang sampai Merauke!" - Ir. Soekarno
- "Cita-cita persatuan Indonesia itu bukan omong kosong, tetapi benar-benar didukung oleh kekuatan-kekuatan yang timbul pada akar sejarah bangsa kita sendiri." - Mohammad Yamin
- "Demokrasi itu berbeda dengan Pancasila. Dalam Pancasila, pemimpin dipilih atas dasar Musyawarah. Dalam Demokrasi, pemimpin dihasilkan dari Kumpulan Suara." - Ganto Alimron
- "Jatuh bangunnya negara ini, sangat tergantung dari bangsa ini sendiri. Makin pudar persatuan dan kepedulian, Indonesia hanyalah sekedar nama dan gambar untaian pulau di peta. Jangan mengharapkan bangsa lain respek terhadap bangsa ini, bila kita sendiri gemar memperdaya sesama saudara sebangsa, merusak dan mencuri kekayaan Ibu Pertiwi." - Drs. Moh. Hatta
- "Entah bagaimana tercapainya persatuan itu, entah bagaimana rupanya persatuan itu, akan tetapi kapal yang membawa kita ke Indonesia merdeka itulah kapal persatuan adanya." - Ir. Soekarno
- "Indonesia adalah negara yang sangat majemuk dalam suku, bahasa, dan agama. Tetapi, kami dipersatukan oleh ideologi negara yaitu Pancasila." - Joko Widodo
- "Kita harus bangga terhadap produk Indonesia. Kita harus membeli produk dalam negeri. Kemajuan Indonesia harus berakar kuat pada ideologi Pancasila dan budaya bangsa." - Joko Widodo
- "Karena kewajiban kamulah untuk tetap pada pendirian semula, mempertahankan dan mengorbankan jiwa untuk kedaulatan negara dan bangsa kita seluruhnya." - Jenderal Soedirman
- "Bahwa kemerdekaan satu negara, yang didirikan di atas timbunan runtuhan ribuan jiwa-harta-benda dari rakyat dan bangsanya, tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia siapapun juga." - Jenderal Soedirman
- "Apapun yang dilakukan oleh seseorang itu, hendaknya dapat bermanfaat bagi dirinya sendiri, bermanfaat bagi bangsanya, dan bermanfaat bagi manusia di dunia pada umumnya." - Ki Hajar Dewantara
- "Dan hanya semangat kebangsaan, yang dipikul oleh perasaan keadilan dan kemanusiaan. Yang dapat mengantar kita maju dalam sejarah dunia." - Sutan Syahrir
- "Kemerdekaan nasional bukan pencapaian akhir, tapi rakyat bebas berkarya adalah pencapaian puncaknya." - Sutan Syahrir
- "Bangsa adalah segerombolan manusia yang keras, ia punya keinginan bersatu dan mempunyai persamaan watak yang berdiam di atas satu geopolitik yang nyata satu persatuan." - Ir. Soekarno
- "Saya katakan bahwa cita-cita kita dengan keadilan sosial adalah satu masyarakat yang adil dan makmur dengan menggunakan alat-alat industri, alat-alat teknologi yang sangat modern. Asal tidak dikuasai oleh sistem kapitalisme." - Ir. Soekarno
- "Dalam pengertian Pancasila, saya hanyalah perumusnya: perumus perasaan-perasaan yang diam-diam hadir di hati rakyat Indonesia." - Ir. Soekarno
- "Selamat Hari Lahir Pancasila. Dengan memperingati lahirnya Pancasila, kita perkokoh persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia." - Merry Riana
- "Perilaku Pancasila adalah mempersatukan, bukan memisahkan. Kita semua Pancasila, kita semua Indonesia." - Anonim
- "Pancasila dalam tindakan bersatu untuk Indonesia tangguh." - Anonim
- "Jadikan peringatan Hari Lahir Pancasila momentum bersatu, berbagi, berprestasi serta menjalankan amalan dari sila Pancasila!" - Anonim
- "Sebuah bangsa di dunia hanya akan menjadi bangsa yang besar ketika berpegang teguh dengan falsafahnya sendiri." - Ahmad Basarah
Demikianlah kumpulan quotes Hari Lahir Pancasila dari sejumlah tokoh Indonesia yang dapat detikers jadikan sebagai caption untuk postingan di media sosial. Selamat Hari Lahir Pancasila, detikers!
(urw/edr)