Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024 Lengkap dengan Bacaan Niat

Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024 Lengkap dengan Bacaan Niat

Rasmilawanti Rustam - detikSulsel
Senin, 19 Feb 2024 08:00 WIB
Ilustrasi Buka Puasa
Ilustrasi jadwal puasa Ayyamul Bidh 2024. (Foto: Shutterstock/)
Makassar -

Puasa Ayyamul Bidh adalah salah satu amalan sunnah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan setiap bulan dalam kalender Hijriah. Lantas, tanggal berapa puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024?

Mengutip dari laman resmi Nahdlatul Ulama, puasa Ayyamul Bidh adalah puasa yang dikerjakan pada hari-hari yang malamnya cerah disinari bulan purnama. Hari-hari tersebut adalah tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan Hijriah.

Anjuran melaksanakan puasa ini disandarkan pada salah satu hadits Rasulullah SAW sebagai berikut:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Diriwayatkan dari Ibnu Abbas RA, ia berkata: 'Rasulullah SAW sering tidak makan (berpuasa) pada hari-hari yang malamnya cerah (ayyamul bidh) baik di rumah maupun dalam bepergian'." (HR an-Nasa'i dengan sanad hasan).

Bagi yang ingin meraih keutamaan puasa Ayyamul Bidh di bulan Syaban. Berikut jadwal serta niatnya.

ADVERTISEMENT

Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024

Berdasarkan kalender Hijriah yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama RI, 1 Syaban 1445 H jatuh pada 11 Februari 2024. Lantas kapan jadwal puasa Ayyamul Bidh di bulan Syaban?

Berikut jadwal puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024 jika dikonversi ke kalender Masehi:

  • 13 Syaban 1445 H: Jumat, 23 Februari 2024
  • 14 Syaban 1445 H: Sabtu, 24 Februari 2024
  • 15 Syaban 1445 H: Minggu, 25 Februari 2024

Niat Puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024

Masih dikutip dari situs Nahdlatul Ulama, berikut bacaan niat puasa Ayyamul Bidh:

نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضِ لِلّٰهِ تَعَالَى

Arab Latin: Nawaitu shauma ayyâmil bîdl lilâhi ta'âlâ.

Artinya: "Saya niat puasa Ayyamul Bidl (hari-hari yang malamnya cerah), karena Allah ta'âlâ."

Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh

Puasa Ayyamul Bidh memiliki keutamaan seperti puasa sepanjang tahun jika dikerjakan selama 3 hari penuh. Seperti sabda Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan Abudzar RA berikut:

Disebutkannya, Nabi Muhammad SAW bersabda: 'Siapa saja yang berpuasa tiga hari dari setiap bulan, maka puasa tersebut seperti puasa sepanjang tahun. Kemudian Allah menurunkan ayat dalam kitabnya yang mulai karena membenarkan hal tersebut: 'Siapa saja yang datang dengan kebaikan maka baginya pahala 10 kali lipatnya' [QS al-An'am: 160]. Satu hari sama dengan 10 hari'." (HR Ibnu Majah dan at-Tirmidzi. Ia berkata: "Hadits ini hasan." Ibnu Majah juga menilainya sebagai hadits shahih dari jalur riwayat Abu Hurairah ra). (I'ânatut Thâlibîn Juz II).

Itulah jadwal puasa Ayyamul Bidh Syaban 2024 lengkap dengan bacaan niat dan keutamaannya. Semoga bermanfaat, detikers.




(alk/hsr)

Hide Ads