Pemprov Sulsel Ungkap Alasan 3 Daerah Telat Sepakati Anggaran Pilkada 2024

Pemprov Sulsel Ungkap Alasan 3 Daerah Telat Sepakati Anggaran Pilkada 2024

Ahmad Nurfajri Syahidallah - detikSulsel
Rabu, 15 Nov 2023 18:15 WIB
Kepala Badan Kesbangpol Sulsel Muhammad Firda.
Foto: Kepala Badan Kesbangpol Sulsel Muhammad Firda. (Ahmad Nurfajri/detikSulsel)
Makassar -

Pemprov Sulawesi Selatan (Sulsel) mengungkap alasan tiga daerah belum menandatangani Naskah Perjanjian Dana Hibah (NPHD) untuk Pilkada 2024. Keterlambatan ini dipicu persoalan hitungan anggaran pilkada.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sulsel Muhammad Firda menuturkan ketiga daerah yang dimaksud yakni Kabupaten Soppeng, Sinjai, dan Luwu Utara. Namun Firda tidak merinci masalah yang dimaksud.

"Kita tidak ada alasan tidak tanda tangan NPHD. Cuma itu persoalan hitung-hitungan menurut dia-nya. Saya cocok dapat sekian, dia dapat sekian," kata Firda kepada detikSulsel, Rabu (15/11/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Firda tidak menyebut total anggaran yang akan disepakati namun pihaknya sudah berkoordinasi dengan tiga instansi di daerah tersebut. Persoalan NPHD tersebut sudah dibicarakan pada Senin (13/11) lalu.

"Hari Senin kemarin saya undang. Ketemu tiga, Sinjai, Soppeng, Luwu Utara. Kita sudah pertemukan," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Dia menyebut ketiga daerah itu telah sepakat untuk melakukan NPHD pada Jumat (17/11) nanti. Penandantanganan NPDH itu akan dilaksanakan bersama dengan KPU dan Bawaslu masing-masing kabupaten.

"Selesai mi semua. Tinggal dia kabupaten yang tandatangan. Sudah kita sepakat, hari Jumat mereka rapat dengan KPU dengan pemdanya, kemarin," sebutnya.

"Jadi kita sepakat bahwa diselesaikan kembali di daerah hari Jumat. Kita sudah memberikan masukan bagaimana menyelesaikan," lanjut Firda.

Firda mengatakan penandatanganan NPHD sisa menunggu kejelasan dari ketua KPU masing-masing daerah. Sehingga pihaknya akan menunggu hasilnya pada pekan depan.

"Karena Ketua KPU-nya ke Jakarta semua. Kamis, besok pulang. Jadi praktis hari Jumat. Minggu depan kita tunggu hasilnya," imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin mengungkap 3 kabupaten belum menyepakati anggaran Pilkada 2024. Penandatanganan NPHD untuk penyelenggaraan Pilkada masih dipersiapkan.

"Kalau tidak salah Sinjai, Soppeng, sama Luwu Utara (belum tanda tangani NPHD). Tapi pembicaraannya sudah ada sebenarnya. Tinggal teknisnya," ungkap Bahtiar kepada wartawan saat kunjungan di Sidrap, Sabtu (11/12) malam.

Bahtiar tidak merinci sehingga ketiga daerah tersebut belum menyepakati NPHD terkait Pilkada 2024. Namun dia mengaku anggarannya sudah disiapkan.

"Sebenarnya uangnya sudah ada. Tinggal finalisasi saja. Biasa kan itu," pungkasnya.




(sar/asm)

Hide Ads