Anggota DPRD Kabupaten Tana Toraja (Tator) Niko Mangera terlibat adu jotos dengan rekannya, Fretty selaku kader di DPD II Golkar Tator. Perkelahian tersebut dipicu karena masalah sepele.
Duel sesama kader Golkar itu terjadi di depan Kantor DPD II Golkar Tana Toraja, Jalan Pongtiku, Kecamatan Makale, Senin malam (28/8). Niko merupakan anggota Komisi III DPRD Tator yang kembali maju sebagai bacaleg 2024.
"Salah satu yang terlibat perkelahian itu anggota dewan Niko, saya juga tidak tau kenapa bisa terpancing emosi begitu," kata Ketua DPD II Golkar Tana Toraja Victor Datuan Batara kepada detikSulsel, Kamis (31/8/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Victor menjelaskan perkelahian tersebut dipicu karena masalah parkiran. Dia mengaku tidak habis pikir sehingga keduanya sampai saling pukul karena hal itu.
"Itu karena masalah sepele, cuma masalah parkiran," ucapnya.
Duel tersebut bermula saat Fretty hendak mengeluarkan mobilnya. Pada saat bersamaan, Niko datang hendak memarkirkan kendaraannya.
"Kan memang biasa di kantor itu banyak yang nongkrong kalau malam. Nah Niko ini datang memarkirkan mobilnya, tapi mobilnya Fretty juga mau keluar," sebut Victor.
Victor menuturkan Fretty saat itu lebih dulu menegur Niko saat mobilnya berpapasan. Keduanya pun adu mulut, hingga Nico langsung menyerang Fretty.
"Ditegurlah, mungkin terjadi kesalahpahaman jadi terjadi seperti itu," imbuhnya.
Victor menegaskan persoalan ini sudah diselesaikan. Kedua belah pihak telah dimediasi dan saling memaafkan.
"Sudah damai tidak ada lagi masalah. Cuma salah paham mereka, semoga tidak ada lagi kejadian seperti ini ya," jelas Victor.
Sementara itu, Niko Mangera tidak memberikan tanggapan saat dimintai konfirmasi detikSulsel terkait aksi adu jotos itu. Diketahui, Niko masuk dalam Daftar Calon Sementara (DCS) DPRD Dapil Tana Toraja II yang meliputi Kecamatan Mengkendek dan Gandangbatu Sullanan.
Aksi adu jotos antar 2 kader Golkar Tana Toraja itu juga terekam kamera ponsel warga. Dalam video berdurasi 29 detik yang beredar, kedua kader tersebut terlihat cekcok.
Tiba-tiba salah satu kader yang bernama Niko Mangera maju dan memukul Fretty. Beruntung perkelahian keduanya dilerai oleh warga.
(sar/hsr)