Warga di Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel) digegerkan dengan penemuan mayat wanita tanpa busana mengambang di bawah jembatan. Mayat tanpa identitas tersebut ditemukan warga yang melewati jembatan.
"Tadi salah seorang warga ada yang melaporkan penemuan mayat tanpa busana di jembatan Ahmad Razak," kata Kasi Humas Polres Palopo AKP Supriadi kepada detikSulsel, Senin (24/7/2023).
Mayat tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang warga tepat di bawah jembatan Ahmad Razak, Kelurahan Pajalesang, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Senin (24/7) sekitar pukul 07.00 Wita. Supriadi mengungkapkan, saat ditemukan mayat wanita itu dalam keadaan mengambang dan tanpa mengenakan busana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mayat perempuan yah, ditemukan warga dalam keadaan mengambang dan tanpa busana. Setelah menerima laporan, kami langsung melakukan evakuasi," ungkapnya.
Saat ini kata dia, pihak kepolisian belum mengetahui penyebab kematian korban. Polisi sementara melakukan visum di RSUD Sawerigading untuk mengetahui identitas mayat tersebut.
"Kita belum ketahui apakah ada bekas kekerasan yang dialami. Sementara visum di RSUD Sawerigading," ujarnya.
(ata/asm)