Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan (Sulsel) mendaftarkan 25 bakal calon legislatif (bacaleg) perempuan untuk bertarung maju di DPRD Sulsel. Para bacaleg itu diklaim merupakan kader yang berkompeten.
"PKS punya banyak kader perempuan yang berkompeten," kata Ketua DPW PKS Sulsel Amri Arsyid dalam keterangannya, Senin (8/5/2023).
Amri menyebut PKS memberikan kesempatan besar kepada perempuan dalam kontestasi politik. Dia mencontohkan Ketua Fraksi PKS Sulsel dipegang oleh Isnayani.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ketua Fraksi PKS di DPRD Sulsel adalah perempuan," tuturnya.
Sebelumnya, DPW PKS Sulsel bertandang ke KPU Sulsel, hari ini. Kedatangan elite PKS ke KPU untuk mendaftarkan 85 bacalegnya, juga tercatat sebagai partai pendaftar pertama.
"Kita full yah, ada 85 bacaleg di seluruh Provinsi Sulawesi Selatan," kata Amri Arsyid kepada wartawan di Kantor KPU Sulsel, Senin (8/5).
Dari 85 bacaleg yang didaftarkan, persentase bacaleg perempuan sudah melebihi 30 persen. Amri menyebut PKS Sulsel saat ini memberikan kesempatan besar untuk perempuan terlibat kontestasi politik 2024.
"Bacaleg perempuan lebih dari 30 persen malah. Salah satu indikator yang kami perjuangkan adalah bacaleg perempuan,"tuturnya.
(asm/ata)