Kronologi Kepala Kasat Intel Bocor saat Demo UU Ciptaker di Bulukumba Ricuh

Kronologi Kepala Kasat Intel Bocor saat Demo UU Ciptaker di Bulukumba Ricuh

Agung Pramono - detikSulsel
Senin, 10 Apr 2023 21:15 WIB
Kasat Intel Polres Bulukumba AKP Abdul Rahman dilarikan ke RS.
Foto: Kasat Intel Polres Bulukumba AKP Abdul Rahman dilarikan ke RS. Dokumen Istimewa
Bulukumba -

Kasat Intel Polres Bulukumba AKP Abdul Rahman dilarikan ke rumah sakit usai diduga jadi korban penganiayaan saat demo UU Cipta Kerja (Ciptaker) berakhir ricuh sore tadi. Abdul terkena lemparan batu saat mencoba menenangkan para pengunjuk rasa.

Awalnya Gabungan Aliansi Mahasiswa Bulukumba melakukan aksi demonstrasi di Teko Lajae di Mal Wisata IV UIT Bulukumba, Desa Polewali, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba pada Senin (10/4/2023) sekitar pukul 16.15 Wita. Aksi mahasiswa terkait penolakan UU Ciptaker.

"Mahasiswa melakukan aksi penolakan pengesahan RUU Penetapan Perppu Cipta Kerja. Ada sebanyak 70 orang peserta aksi," kata Kapolres Bulukumba AKBP Ardyansyah kepada detikSulsel, Senin (10/4).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ardyansyah mengatakan pada pukul 16.30 Wita, massa aksi melakukan pembakaran ban. Namun dihalangi oleh personel Satpol PP dengan melakukan penyiraman.

"Saat itulah terjadi ketegangan dan berujung bentrokan antara massa aksi dengan personel Satpol PP. Kemudian terjadi pelemparan batu dan penganiayaan terhadap 2 orang personel Satpol PP serta Kasat Intelkam kena lemparan batu yang menyebabkan kepalanya bocor," sebutnya.

ADVERTISEMENT

Akibat insiden tersebut, 2 personel Satpol PP, Korlap aksi Muh Asdar, dan Kasat Intelkam Polres Bulukumba dilarikan ke rumah sakit dan menjalani perawatan di RSUD Andi Sultan Daeng Raja.

"Saat ini anggota lagi melakukan pengembangan terhadap kasus ini. Saya sementara perjalanan menuju rumah sakit menjenguk anggota saya," jelas Ardyansyah.

Sebelumnya, Kasat Intel Polres Bulukumba AKP Abdul Rahman diduga jadi korban penganiayaan saat unjuk rasa penolakan UU Ciptaker berakhir ricuh sore tadi. Akibatnya kepala korban bocor dan dilarikan ke RS.

"Kasat Intel, kepala bocor," ujar AKBP Ardyansyah.

AKBP Ardyansyah mengaku pihaknya masih menyelidiki dugaan penganiayaan itu. Dia juga mengaku pihaknya belum mengamankan pelaku di kasus ini.

"Belum ada (yang diamankan)," katanya.




(ata/asm)

Hide Ads