Amalan Ringan Ini Ternyata Bisa Jadi Jalan ke Surga

Amalan Ringan Ini Ternyata Bisa Jadi Jalan ke Surga

Tim detikHikmah - detikSulsel
Kamis, 02 Mar 2023 21:10 WIB
Asian Muslim young woman in black traditional hijab praying with Islamic beads in mosque.
Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/trumzz)
Jakarta -

Terdapat sejumlah amalan yang apabila dikerjakan bisa menjadi jalan bagi seseorang masuk surga. Termasuk amalan-amalan yang sangat ringan sekalipun.

Dilansir dari detikHikmah, anjuran untuk mengerjakan amal kebaikan telah disebutkan dalam Al-Quran. Sebagaimana Allah SWT berfirman,

مَنْ عَمِلَ صَالِحًا مِّنْ ذَكَرٍ اَوْ اُنْثٰى وَهُوَ مُؤْمِنٌ فَلَنُحْيِيَنَّهٗ حَيٰوةً طَيِّبَةًۚ وَلَنَجْزِيَنَّهُمْ اَجْرَهُمْ بِاَحْسَنِ مَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ ٩٧

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Artinya: "Siapa yang mengerjakan kebajikan, baik laki-laki maupun perempuan, sedangkan dia seorang mukmin, sungguh, Kami pasti akan berikan kepadanya kehidupan yang baik dan akan Kami beri balasan dengan pahala yang lebih baik daripada apa yang selalu mereka kerjakan." (QS An Nahl: 97)

Terkait amalan ringan yang membawa ke surga, Ibnu Majah mengeluarkan sebuah hadits dalam Kitab Sunan-nya. Dari Abu Bakar bin Abu Syaibah dan Ali bin Muhammad, dari Waki, dari Aban bin Sham'ah, dari Abul Wazi' ar-Rasibiy, dari Abu Barzah al-Aslami ia berkata, "Aku pernah bertanya, 'Ya Rasulullah, tunjukkanlah satu amal perbuatan yang bermanfaat bagiku.' Beliau menjawab, 'Singkirkanlah rintangan yang menghalangi jalan kaum muslimin.'"

ADVERTISEMENT

Hadits tersebut dinilai shahih dalam Silsilatul Ahaadiits ash-Shahiihah dan dalam Shahih Muslim.

Berkaitan dengan ini, Imam Bukhari dan Muslim juga meriwayatkan hadits yang menjelaskan bahwa salah satu amalan ringan yang bisa membawa seseorang masuk surga adalah menghilangkan rintangan dari jalan. Dari Abu Bakar bin Abu Syaibah, dari Abdullah bin Numair, dari A'masy, dari Abu Shalih, dari Abu Hurairah ia meriwayatkan dari Nabi SAW bahwa beliau bersabda,

"Pernah ada dahan pohon di jalan yang merintangi orang-orang. Lalu ada seorang laki-laki yang menyingkirkan dahan itu dan kemudian ia dimasukkan ke dalam surga." (HR Muttafaq 'Alaih dengan redaksi sama dan dinilai shahih)

Hal serupa juga dijelaskan dalam Kitab Shahih Muslim. Dari Abu Bakar bin Abu Syaibah, dari Yazid bin Harun, dari Hisyam bin Hassan, dari Washil maula Abu Uyainah, dari Yahya bin Uqail, dari Yahya bin Ya'mur, dari Abu Dzarr, ia meriwayatkan dari Nabi SAW, beliau bersabda,

"Amal perbuatan umatku ditunjukkan kepadaku, baik yang baik maupun yang buruk. Aku melihat dalam amal baik mereka adalah menyingkirkan rintangan dari jalan. Dan aku melihat dalam amal buruk mereka adalah berdahak di masjid dan tidak dipendam."

Kendati demikian, amalan bukanlah hal yang menentukan seseorang masuk surga, melainkan rahmat Allah SWT. Sebagaimana yang disebutkan dalam sebuah hadits yang termuat dalam Kitab Shahih Bukhari dan Muslim. Rasulullah SAW bersabda,

Rasulullah SAW bersabda, "Seseorang tidak akan masuk surga karena amalnya." Sahabat bertanya, "Engkau pun juga, wahai Rasulullah?" Beliau menjawab, "Ya, aku pun juga."

Abu Usamah Salim bin 'Ied Al-Hilali mengatakan dalam Kitab Syarah Riyadhus Shalihin, hadits tersebut bisa bermaksud bahwa amal yang dilakukan semasa hidup tidak bisa membuat seseorang berhak atas surga. Lebih lanjut, dia kemudian menjelaskan, seseorang akan masuk surga atas karunia Allah SWT dan rahmat-Nya yang telah menjadikan amal sebagai sebab masuknya surga.

Wallahua'lam.




(urw/alk)

Hide Ads