Seorang mahasiswa bernama Yusril (24) dilaporkan hilang misterius di Gunung Popalia, Konawe Selatan, Sulawesi Teggara (Sultra). Tim SAR gabungan yang turun tangan melakukan pencarian menemukan korban dalam kondisi selamat di jurang dengan kedalaman 85 meter.
"Tim SAR menemukan korban selamat di kedalaman jurang kurang lebih 85 meter," ujar umas Basarnas Kendari Wahyudin dalam keterangannya, Senin (26/9/2022).
Yusril sebelumnya dilaporkan hilang misterius di Gunung Popalia, Desa Ranowila, Kecamatan Wolasi, Konawe Selatan, pada Minggu (25/9). Korban baru ditemukan pada sekitar pukul 02.50 Wita, dini hari tadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ditemukan, korban Yusril disebut mengalami cidera pada sejumlah bagian tubuhnya. Korban lantas dievakuasi petugas ke Posko SAR.
"Kondisi korban lemas, pinggul kanan, punggung dan kaki cidera," ujar Wahyudin.
Menurutnya, korban awalnya diberikan pertolongan pertama dan distabilkan kondisinya. Kemudian pada pukul 06.30 Wita korban dievakuasi ke posko dari ketinggian 325,7 mdpl dengan kondisi Jalur yang curam atau terjal.
"Pada pukul 09.05 Wita korban tiba di posko selanjutnya dievakuasi menuju Rumah Sakit Bahteramas Kendari untuk mendapatkan penanganan medis lanjutan," tuturnya.
(hmw/alk)