2 Menteri-3 Wamen Dilantik, Tak Ada Nama Ponakan Prabowo?

Berita Nasional

2 Menteri-3 Wamen Dilantik, Tak Ada Nama Ponakan Prabowo?

Tim detikNews - detikSulsel
Rabu, 15 Jun 2022 13:01 WIB
Deretan Nama Besar yang Dipanggil ke Istana Jelang Reshuffle
Foto: Dok. detikcom
Jakarta -

Pelantikan menteri dan wakil menteri (wamen) akan digelar di Istana siang ini. Namun di daftar nama wamen yang akan dilantik ada perubahan.

Rahayu Saraswati Djojohadikusumo yang merupakan ponakan Prabowo Subianto sebelumnya digadang-gadang akan dilantik menjadi Wamenkop UKM berdasarkan informasi yang dihimpun detikcom, Rabu (15/6/2022). Namun hingga jelang pelantikan pukul 13.30 WIB, tak ada nama Rahayu.

Belum ada tanggapan pihak Rahayu terkait reshuffle kabinet ini. Namun kabarnya, pelantikan Rahayu sebagai Wamenkop UKM hanya digeser bukan dibatalkan.

Daftar terbaru wamen yang akan dilantik ada elite PSI Raja Juli Anton menjadi Wamen ATR/BPN, Sekjen PBB Afriansyah Noor menjadi Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) dan John Wentimpo yang sebelumnya Wamen PUPR digeser menjadi Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri).

Rencananya pelantikan menteri dan wakil menteri ini akan digelar Rabu (15/6/2022) siang ini. Perombakan kabinet ini menguat setelah sejumlah pejabat negara dipanggil ke Istana kemarin.

Selain melantik 3 wamen, Jokowi akan melantik 2 menteri. Antara lain Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) yang dilantik menjadi Mendag menggantikan M Lutfi, kemudian mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto akan dilantik menggantikan Sofyan Djalil sebagai Menteri ATR/BPN.

Sekretaris Kabinet Pramono Anung sebelumnya menuturkan perombakan kabinet atau reshuffle merupakan hak prerogatif Presiden Jokowi. Pergeseran menteri tentu menjadi kewenangan penuh presiden.

"Presiden itu mempunyai hak prerogatif. Presiden mau ganti kapan saja, ya, terserah presiden. Mau hari ini, mau besok, mau lusa. Tapi kewenangan itu sepenuhnya ada pada presiden," kata Pramono kepada wartawan di kompleks Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (14/6).

Apalagi Jokowi yang lebih mengetahui kinerja para menterinya. Sehingga Jokowi sudah sangat paham kondisi kabinet saat ini.

"Ya yang jelas Presiden, kan beliau sudah 8 tahun di pemerintahan ini dan beliau tahu banget mana yang menjadi kebutuhan dari kabinet ini, sehingga itu yang menjadi... beliau sangat tahulah," tukasnya.



Simak Video "Diisukan Direshuffle, NasDem: Presiden Bukan Raja, Pengusung Punya Hak"
[Gambas:Video 20detik]
(tau/nvl)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT