Sidang etik adalah sidang untuk penegakan kode etik profesi Polri terhadap pelanggaran oleh pejabat Polri. Hari ini digelar sidang kode etik Ferdy Sambo.
Mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo menjalani sidang kode etik hari ini. Sebanyak 15 orang saksi dihadirkan dalam sidang etik Ferdy Sambo hari ini.
Pengacara Ferdy Sambo, Febri Diansyah, mengatakan kliennya memasrahkan proses hukum kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua sepenuhnya kepada majelis hakim.