Cat Rumah Menggelembung? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Cat Rumah Menggelembung? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Sekar Aqillah Indraswari - detikProperti
Kamis, 22 Jan 2026 12:32 WIB
Cat Rumah Menggelembung? Bisa Jadi Ini Penyebabnya
Cat dinding menggelembung. Foto: Getty Images/iStockphoto/Kwangmoozaa
Jakarta -

Musim hujan seperti saat ini, cat di rumah tengah mati-matian bertahan di udara yang lembap. Coba tengok, apa ada perubahan pada kondisi cat?

Perubahan yang biasa terjadi adalah ada beberapa gelembung muncul pada dinding. Gelembung ini bukan seperti air sabun yang ditiup angin yang bisa pecah sendiri jadi bisa didiamkan. Cat menggelembung akan bertahan cukup lama, apabila gelembung rusak atau pecah, tampilan dinding akan jauh lebih buruk.

Penyebab Cat Menggelembung

Ketua Tim Bekasi PT ICI Paints Indonesia (Dulux) Rahman Wijaya menjelaskan penyebab utama cat menggelembung adalah penggumpalan garam alkali (efflorescence) akibat suhu yang lembap dan buruknya kualitas udara dalam ruangan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tanda adanya garam alkali adalah keluarnya serbuk putih mirip kapur dari permukaan dinding beton atau bata.

"Makanya pangkal penyakitnya itu mesti kita perbaiki dulu. Dari cat dasarnya dari awal," kata Rahman kepada detikcom saat ditemui di IndoBuildTech Expo 2025, ICE BSD City, Jumat (4/7/2025) lalu.

ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi Cat Menggelembung

Garam alkali pada dinding dapat membuat cat mudah rusak dan menggelembung. Cara mencegah munculnya garam alkali adalah dengan memakai cat dasar.

Cat dasar atau cat primer merupakan cat yang biasa dipakai pertama kali, sebelum mengaplikasikan cat paling luar. Cat ini hanya memiliki warna yang terbatas. Kebanyakan orang memakai warna putih untuk cat primer.

Manfaat cat dasar bukan hanya mencegah munculnya garam alkali, menurut Senior RD&I Manager PT ICI Paints Indonesia Achriano Toyang cat dasar atau primer juga bisa untuk melindungi kelembapan dan membuat cat lebih tahan lama.

"Musuh terbesar daripada tembok adalah air dan kelembapan. Apalagi di Indonesia, air itu sangat tinggi. Oleh karena itu, cat dasar itu sangat dibutuhkan," ungkap Head of Marketing PT ICI Paints Indonesia, Niluh Putu Ayu saat ditemui dalam acara Press Conference Dulux Professional: 2-in-1 Evolution, Jakarta, Rabu (23/4/2025).

Untuk mengaplikasikan cat dasar, cat lama atau top coat harus dibersihkan semua sampai tidak ada yang menempel pada dinding. Kemudian, baru lapisi dinding dengan cat dasar satu lapis. Setelah kering, lapisi dengan cat top coat minimal 2 lapis. Jika lokasi dinding berada di outdoor, pastikan cat yang dipakai khusus untuk area luar ruangan.

Itulah penyebab cat dinding menggelembung dan cara mengatasinya, semoga membantu.

Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini




(aqi/aqi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads