Kamar Mandi Terlihat Jorok gara-gara Lumut, Begini Cara Atasinya!

Kamar Mandi Terlihat Jorok gara-gara Lumut, Begini Cara Atasinya!

ilham fikriansyah - detikProperti
Rabu, 07 Jan 2026 09:00 WIB
Kamar Mandi Terlihat Jorok gara-gara Lumut, Begini Cara Atasinya!
Ilustrasi kamar mandi kotor dan berlumut. Foto: Getty Images/iStockphoto/joey333
Jakarta -

Kamar mandi perlu dibersihkan secara berkala agar tetap wangi dan nyaman saat digunakan. Jangan sampai kamar mandi dibiarkan kotor hingga muncul jamur hingga lumut di lantai dan dinding. Jorok!

Adanya lumut di kamar mandi membuat lantai jadi licin sehingga berisiko menyebabkan penghuni rumah terpeleset. Di sisi lain, lumut yang berwarna hijau itu membuat kamar mandi jadi terkesan jorok dan menjijikkan.

Ada sejumlah penyebab kamar mandi jadi berlumut. Pada umumnya karena jarang dibersihkan, sirkulasi udara yang buruk, atau kondisi kamar mandi yang sangat lembap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Satu-satunya cara untuk mengatasi pertumbuhan lumut adalah dengan membersihkan kamar mandi secara teratur. Jadi tidak cukup dibersihkan ketika lumut muncul di dinding dan lantai.

Kalau lumut sudah muncul di kamar mandi, jangan panik dan khawatir. Ada sejumlah cara ampuh membersihkan lumut agar kamar mandi jadi bersih dan terlihat estetik lagi.

ADVERTISEMENT

Cara Atasi Lumut di Kamar Mandi dengan Bahan Sederhana

Dikutip dari Better Homes & Gardens, Selasa (6/1/2026), berikut sejumlah cara mudah membersihkan kamar mandi yang dipenuhi lumut:

1. Cuka Putih

Cuka putih ternyata dapat digunakan untuk membersihkan lumut yang menempel di dinding dan lantai kamar mandi. Kandungan asam pada cuka dinilai ampuh untuk membasmi lumut yang membandel.

Selain itu, cuka putih memiliki sifat anti mikroba sehingga tak hanya ampuh mengangkat kotoran seperti lumut, tapi juga membunuh bakteri jahat yang dapat membahayakan kesehatan.

Berikut cara pakai cuka putih untuk membersihkan lumut di kamar mandi:

  • Siapkan 1 botol cuka putih
  • Tuang cuka putih ke area yang berlumut di kamar mandi secara merata
  • Diamkan selama 10-15 menit agar cuka putih dapat bereaksi terhadap lumut
  • Kemudian gosok lumut dengan sikat kamar mandi atau spons. Disarankan menggunakan sarung tangan saat membersihkan lumut
  • Terakhir, siram dengan air hangat secara perlahan agar lumut bisa larut ke saluran air.

Apabila masih ada sisa-sisa lumut coba ulangi cara di atas. Jika lumut masih sulit dihilangkan, cobalah mencampur cuka putih dengan cairan pembersih kamar mandi agar efektif mengatasinya.

2. Cairan Pemutih

Selain dipakai untuk membersihkan noda di pakaian, cairan pemutih juga bisa digunakan untuk mengatasi lumut yang sulit dihilangkan. Perlu diingat, pemutih termasuk cairan yang sifatnya keras sehingga harus hati-hati dalam penggunaannya.

Agar tidak salah, berikut langkah-langkah pemakaian cairan pemutih untuk membersihkan lumut:

  • Tuang cairan pemutih dan air bersih ke dalam wadah dengan perbandingan 50:50
  • Aduk hingga pemutih dan air tercampur rata, lalu siram ke area kamar mandi yang dipenuhi lumut
  • Diamkan sekitar 5-10 menit, lalu bersihkan lantai dan dinding yang berlumut menggunakan sikat secara perlahan
  • Jika sudah, bilas lantai dan dinding dengan air bersih agar lumut ikut larut ke dalam saluran air.

Pastikan menggunakan sarung tangan dan alas kaki selama proses pembersihan kamar mandi karena pemutih merupakan cairan yang sifatnya keras.

Pintu dan jendela kamar mandi juga wajib dibuka selama proses pembersihan karena bau pemutih yang tajam. Langkah ini guna mencegah jika tidak ada sirkulasi udara di dalam kamar mandi sehingga menyebabkan pusing dan mual.

Itulah cara ampuh atasi lumut yang menempel di dinding dan lantai kamar mandi. Semoga membantu!

Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini




(ilf/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads