Rumah akan terasa lebih hidup dan nyaman dihuni apabila di sekitarnya terdapat pohon atau tanaman. Sebab, tanaman dapat memasok oksigen dan menyerap karbondioksida.
Dedaunan yang rimbun juga bisa menghalau cahaya matahari masuk ke dalam rumah sehingga rumah tidak terlalu panas. Beberapa pohon juga bisa mengubah tampilan rumah jadi lebih estetik karena bentuknya yang indah, layaknya membingkai atau mengelilingi area rumah.
Ketika hendak menanam pohon, pilih tanaman yang paling cocok dengan kebutuhan dan selera. Sebagai contoh pohon berbunga, pohon dengan bentuk daun unik, atau pohon yang batangnya pendek.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di luar itu semua, pemilik rumah juga perlu mempertimbangkan kondisi akar tanaman. Sebab, ada beberapa tanaman yang akarnya bisa menembus tanah bahkan bangunan sehingga menyebabkan bentuknya miring atau retakan pada fondasi. Bukan hanya bangunan pohon yang memiliki bentuk akar yang besar dan menembus tanah juga bisa menghancurkan aspal, paving block, hingga penutup jalan lainnya.
Dilansir dari Jimstrees.com berikut beberapa jenis pohon yang dapat merusak fondasi rumah.
Pohon yang Bisa Merusak Fondasi Rumah
1. Pohon Pepaya
Pohon pepaya/Britanica (Wilfredo Rodriguez) |
Pohon pepaya merupakan salah satu jenis tanaman yang mudah tumbuh di daerah tropis seperti Indonesia. Jika kita lihat, tanaman ini tidak seperti pohon pada umumnya karena batangnya tidak begitu tebal dan keras. Namun, akar pohon pepaya dapat menjalar sangat dalam ke bawah tanah. Hal ini bisa merusak fondasi dan membahayakan struktur bangunan.
Lalu, akar pohon pepaya membuat tanah di sekitarnya menjadi lebur sehingga bisa menciptakan lubang. Jika dibiarkan, lubang tersebut dapat membuat rumah terlihat miring.
2. Pohon Jambu
Pohon jambu/iStock (Satriady Utomo) |
Pohon jambu merupakan salah satu tanaman yang mudah ditemukan di Indonesia. Banyak rumah menanam pohon ini, baik yang jenis jambu air ataupun jambu bangkok. Namun, hati-hati, pohon jambu memiliki akar yang besar dan keras. Kalau tidak diperhitungkan lokasi penanamannya, akar pohon jambu bisa menjangkau hingga ke area rumah dan merusak bagian bawah fondasi atau pagar.
3. Pohon Mangga
Pohon mangga/The Spruce (K Dave) |
Akar pohon mangga akar juga salah satu yang berpotensi dapat merusak fondasi rumah. Bahkan jika di sekeliling pohon tersebut dibuat pembatas dari semen, batu, atau paving block, beberapa tahun kemudian pasti ada sisi yang pecah dan retak. Oleh karena itu, perhatikan tinggi dan jarak tanam pohon ini agar tidak terlalu dekat dengan rumah.
4. Pohon Beringin
Pohon yang bisa merusak fondasi rumah Foto: iStock/Sourav Mahata |
Pasti detikers sudah tidak asing dengan pohon beringin. Tanaman ini memiliki akar yang berukuran besar dan timbul ke permukaan. Bahkan beberapa pohon ada yang akarnya menjalar cukup jauh dari lokasi batasnya tumbuh. Oleh karena itu, jarang ada orang yang mau menanam pohon beringin di dalam perumahan atau cluster kecil karena berpotensi merusak bangunan.
5. Pohon Ketapang
Pohon yang bisa merusak fondasi rumah Foto:Ketapang: saranakontraktor.com |
Pohon satu ini sering ditemukan di rumah-rumah masa kini. Tampilan batangnya yang ramping, daun-daun yang melebar layaknya piring membuat tampilan pohon ini tampak indah. Namun, hati-hati tanaman ini memiliki akar yang merusak. Jadi sebaiknya hindari tanaman ini.
6. Pohon Bidara
Pohon yang bisa merusak fondasi rumah Foto: Bidara: Getty Images/Alisa Gabliya |
Pohon bidara merupakan tanaman obat yang biasa tumbuh subur di daerah kering. Namun, tanaman ini tidak direkomendasikan ditanam di dekat rumah karena akarnya dapat merusak fondasi.
7. Pohon Durian
Pohon yang bisa merusak fondasi rumah Foto: Durian: iStock/montri13rd |
Pohon durian cenderung tumbuh besar dan kokoh, serta akarnya menjalar. Oleh karena itu, pohon ini sebaiknya ditanam jauh dari rumah agar akarnya tidak merusak fondasi.
Selain berhati-hati memilih pohon, penghuni perlu memperhatikan jarak tanamnya dengan rumah.
Jarak Aman Menanam Pohon di Rumah
Jarak yang masih aman untuk menanam pohon di rumah berdasarkan ketinggiannya.
- Tinggi pohon di bawah 8 meter jarak minimal 3 meter dari bangunan
- Tinggi pohon 8-15 meter jarak minimal 4-6 meter dari bangunan
- Tinggi pohon lebih dari 15 meter jarak minimal 10-15 meter dari bangunan
Itulah tips seputar pohon yang bisa merusak fondasi rumah. Semoga bermanfaat!
Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.
Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini
(aqi/das)











































Pohon pepaya/Britanica (Wilfredo Rodriguez)
Pohon jambu/iStock (Satriady Utomo)
Pohon mangga/The Spruce (K Dave)


