Minat Beli Rumah di Dekat SUTET? Cek Dulu Kelebihan dan Kekurangannya

Minat Beli Rumah di Dekat SUTET? Cek Dulu Kelebihan dan Kekurangannya

Azkia Nurfajrina - detikProperti
Jumat, 14 Jun 2024 11:30 WIB
Hujan Badai di Bandung/ Pagar lapangan golf timpa SUTET
Foto: Mukhlis Dinillah
Jakarta -

Saat hendak membeli hunian, lokasi rumah termasuk faktor yang penting dipertimbangkan. Lokasi rumah dapat mempengaruhi harga properti, aktivitas penghuni, hingga risiko keselamatan.

Contohnya saja, sebagian orang ragu untuk tinggal di dekat saluran listrik tegangan ekstra tinggi (SUTET). Lantaran khawatir dengan risiko tersengat listrik maupun potensi lainnya yang mungkin terjadi.

Meski begitu, tak sedikit orang yang betah dan lebih memilih beli rumah dekat menara saluran listrik. Simak kekurangan dan kelebihan punya rumah dekat SUTET di bawah ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kelebihan Beli Rumah di Dekat SUTET

Membeli rumah yang berada dekat dengan menara SUTET memiliki sejumlah keunggulan. Berikut kelebihan rumah dekat SUTET yang dikutip dari Zameen:

1. Harga Relatif Terjangkau

Properti di dekat menara saluran listrik punya harga yang relatif lebih murah. Orang umumnya skeptis untuk membeli hunian dekat SUTET lantaran risiko yang mungkin terjadi.

ADVERTISEMENT

Oleh sebab itu, harga rumah di sana bisa lebih rendah dari yang lain. Hal ini dapat jadi pertimbangan bagi orang yang ingin beli rumah dengan harga terjangkau.

2. Persaingan Lebih Sedikit

Selain harga lebih terjangkau, sebagian orang memang menghindari beli rumah dekat menara saluran listrik. Sehingga tingkat persaingan di antara orang yang berminat membeli hunian di sana jadi lebih rendah.

3. Lingkungan Tidak Terlalu Ramai

Ada jarak aman yang diperbolehkan untuk membangun rumah maupun bangunan lainnya di dekat SUTET. Karena itu, lingkungan di sekitarnya tidak terlalu ramai. Ruang terbuka dan lingkungan lebih hijau akan lebih mudah ditemukan. Ini bisa jadi pilihan bagi orang yang ingin tinggal di area tak terlalu padat.

4. Pelayanan Listrik Lebih Cepat

Hunian yang berada dekat gardu listrik bisa mendapatkan pelayanan listrik lebih cepat lho. Saat terjadi pemadaman atau gangguan pada saluran listrik utama, petugas biasanya akan langsung memperbaikinya. Dengan begitu, penghuni rumah di sekitar sana tidak perlu menunggu lama agar masalah teratasi.

Kekurangan Beli Rumah di Dekat SUTET

Walau ada keuntungannya, rumah di dekat gardu listrik juga punya kerugiannya. Berikut kekurangan beli rumah berada dekat SUTET, dikutip dari FastExpert:

1. Cukup Sulit Menjual Rumah

Rumah di dekat SUTET bisa lebih sulit untuk dijual kembali. Hal ini karena banyak orang yang tidak ingin tinggal di wilayah tersebut sehingga menemukan calon pembeli mungkin akan susah. Hunian pun membutuhkan waktu lebih lama untuk dijual.

2. Visual Rumah Tidak Estetik

Kabel listrik yang menjuntai di mana-mana di sekitar menara saluran listrik dapat mengganggu penampilan hunian yang berada dekat di sana. Visual rumah akan jadi kurang menarik jika dilihat dari luar.

Untuk rumah yang mengedepankan estetika sebagai nilai jualnya, keberadaan kabel listrik dapat merusak tampilan rumah.

Selain itu, tak sedikit penghuni rumah juga tak nyaman dengan kabel listrik yang menjuntai ini. Terlebih jika kabelnya berantakan dan tak rapi.

3. Terdengar Suara Bising

SUTET juga dapat menghasilkan suara dengungan yang terus-menerus dari aktivitas listriknya. Apalagi saat hujan, dengungan bisa menjadi lebih keras. Penghuni rumah di sekitarnya yang menginginkan suasana sunyi mungkin dapat cukup terganggu dengan kebisingan suara tersebut.

4. Berpotensi Kebakaran

Walau SUTET didirikan dengan mempertimbangkan segala aspek termasuk keselamatan, tapi tetap ada risikonya. Angin kencang atau hujan petir yang mengganggu kabel listrik bisa memicu kebakaran maupun sengatan listrik.

Rumah yang berada di dekat sana tentunya juga berpotensi terkena. Api dapat menyebar lebih cepat pula di kawasan rumah penduduk. Sehingga kerugian jiwa maupun harta benda bisa terjadi.

5. Berisiko Terpapar Radiasi

Saluran listrik tegangan tinggi disebutkan dapat menghasilkan medan elektromagnetik (EMF) yang kuat. Ini merupakan bentuk radiasi yang diduga bisa meningkatkan risiko kanker dari paparannya yang signifikan dari waktu ke waktu.

Meski begitu, sejauh ini belum ada penelitian meyakinkan yang membuktikan paparan elektromagnetik dapat meningkatkan risiko kanker. Karena itu, perihal risiko ini masih diperdebatkan.

Nah, itu tadi sederet kelebihan dan kekurangan beli rumah di dekat menara SUTET. Kalau detikers tertarik nggak nih beli rumah di sekitar sana?




(azn/inf)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads