4 Cara Usir Kelabang dari Rumah Biar Nggak Balik Lagi

4 Cara Usir Kelabang dari Rumah Biar Nggak Balik Lagi

Almadinah Putri Brilian - detikProperti
Sabtu, 10 Feb 2024 10:00 WIB
Centipede climb on the branches
Kelabang Foto: iStock
Jakarta -

Kelabang merupakan salah satu hewan yang bisa ditemukan di rumah. Keberadaannya terkadang meresahkan penghuni rumah, maka dari itu kelabang harus segera diusir.

Gigitan kelabang tergolong beracun, dan dapat membuat bagian tubuh yang tergigit menjadi kemerahan dan bengkak. Bahkan, gigitan kelabang juga bisa menimbulkan reaksi alergi.

Nah, terdapat 4 cara untuk mengusirnya dan mencegahnya kembali lagi ke rumah. Dilansir dari Forbes Home, Sabtu (10/2/2024), berikut ini caranya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Nyalakan Dehumidifier

Dengan menghilangkan kelembaban dalam rumah membuat kelabang enggan memasukinya. Sebab, kelabang menyukai tempat-tempat yang lembab dan hangat.

2. Tutup Segala Celah

Perhatikan fondasi di sekitar rumah, termasuk engsel pintu dan jendela apakah ada celah atau tidak. Kamu dapat menggunakan sealant untuk menyegelnya. Sebagai informasi, sealant merupakan salah satu zat yang digunakan untuk mencegah masuknya cairan melalui permukaan atau sambungan pada material tertentu.

ADVERTISEMENT

3. Semprotkan Cuka Putih pada Kelabang

Cuka putih sering digunakan di rumah tangga, sehingga tidak toxic atau beracun bagi manusia. Semprotkan cuka tersebut ke kelabang untuk membunuhnya.

4. Semprotkan Tea Tree Oil atau Peppermint Oil

Campuran sedikit tea tree oil atau peppermint oil dengan air dan semprotkan ke sekitar retakan atau celah atau tempat ditemukannya kelabang. Semprotan tersebut aman digunakan oleh manusia, namun beracun bagi kelabang.

Demikian 4 cara mengusir kelabang dari rumah. Semoga bermanfaat ya!




(abr/abr)
Panduan Properti
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikProperti
Home Improvement
Home Improvement
Tips dan trik hunian lebih nyaman dan makin betah di rumah maupun apartemen. Dapatkan beragam informasi desain arsitektur dan interior hingga panduan renovasi.

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads