Deretan Properti Novak Djokovics Peraih Medali Emas Tenis Olimpiade Paris 2024

Deretan Properti Novak Djokovics Peraih Medali Emas Tenis Olimpiade Paris 2024

Sekar Aqillah Indraswari - detikProperti
Selasa, 06 Agu 2024 16:00 WIB
Paris 2024 Olympics - Tennis - Mens Singles Victory Ceremony - Roland-Garros Stadium, Paris, France - August 04, 2024. Gold medallist Novak Djokovic of Serbia poses with his medal. REUTERS/Claudia Greco
Novak Djokovic. Foto: REUTERS/Claudia Greco
Jakarta -

Pemain tenis asal Serbia, Novak Djokovic berhasil mengantongi emas di Olimpiade 2024 setelah menumbangkan Carlos Alcaraz pada Minggu (4/8) malam. Ini adalah emas pertamanya setelah mengikuti Olimpiade dan 4 grand slam berbeda (Australian Open, French Open, Wimbledon, US Open). Pencapaian terbaiknya terakhir saat Olimpiade Beijing 2008, dia berhasil membawa pulang perunggu.

Telah memulai karirnya sebagai petenis professional sejak 2003. Dia juga pernah memecahkan rekor mingguan terbanyak sebagai pemain tenis nomor satu dunia pada Juni 2023 lalu. Ternyata di luar arena, Novak Djokovic juga memiliki sederet koleksi properti mewah yang tersebar di beberapa wilayah.

Melansir dari Architectural Digest, Selasa (6/8/2024), berikut beberapa deretan properti milik Novak Djokovic.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rumah di Monte Carlo, Monako

Sejak awal debutnya sebagai atlet, Novak Djokovic telah memiliki sebuah properti di di Monte Carlo, Monako. Lokasi ini berdekatan dengan lokasi turnamen dan rumah pelatihnya. Pada saat itu dia baru berusia 17 tahun dan telah memiliki rumah sendiri yang ditinggali selama 15 tahun lamanya.

Hingga saat ini belum terungkap harga rumah yang dibeli olehnya. Namun, selain Novak Djokovic, ternyata atlet Stefanos Tsitsipas dan Caroline Wozniacki juga pernah tinggal di Monte Carlo. Menurut AD, memang banyak petenis profesional dengan bayaran tinggi membeli rumah di Monako. Sebab, di sana terdapat Monte Carlo Country Club, sebuah arena latihan profesional bagi mereka.

ADVERTISEMENT

"Ini adalah klub yang sangat saya kenal. Cukup banyak pemain top yang berdomisili di Monaco dan menggunakan klub ini sebagai basis latihan. Klub mengalami transformasi luar biasa selama pekan-pekan turnamen berlangsung, namun rasanya menyenangkan bisa tidur di tempat tidur Anda sendiri," sebut Yahoo! Pada 2023 lalu.

Dia meninggal rumah di Monako karena pindah ke Spanyol pada 2020 lalu.

Apartemen di NYC, Amerika

Sebelum pindah ke Spanyol, Novak Djokovic membeli 2 unit apartemen yang di NYC yang berada di gedung berbeda pada 2017. Jika digabungkan, harga 2 unit apartemen tersebut mencapai lebih dari US$10 juta atau setara dengan Rp 161 miliar (Kurs Rp 16.188).

Bangunan ini dirancang oleh arsitek Italia dan pemenang Hadiah Pritzker Renzo. Keduanya memiliki luas yang sama yakni 185 meter persegi dengan ketinggian ruangan 3 meter.

Fasilitas yang ada di dalamnya mulai dari lantai dengan sistem pemanas, dan pintu masuk dari lift pribadi. Bahkan, beberapa unit di gedung tersebut memiliki kolam renang dan teras sendiri. Menurut laporan terbaru, kemungkinan Novak Djokovic masih mempertahankan properti tersebut.

Penthouse di Miami, Amerika Serikat

Penthouse Novak Djokovic di Miami.Penthouse Novak Djokovic di Miami. Foto: he Washington Post/Getty Images

Selain NYC, Novak Djokovic juga membeli sebuah penthouse senilai US$5,77 juta atau Rp 93 miliar. Dirancang oleh Renzo Piano penthouse ini berada di Eighty Seven Park yang terdiri dari 18 lantai. Mereka memiliki 70 unit mewah yang menghadap ke Samudera Atlantik.

"Saya menyukai desain kedua bangunan ini dan lokasinya yang fantastis," kata Djokovic dalam keterangannya saat itu.

"Baik New York maupun Miami masuk dalam daftar perjalanan saya setiap tahun, dan akan sangat menyenangkan jika memiliki tempat untuk kembali lagi," lanjutnya.

Milik Novak Djokovic memiliki luas 224 meter persegi dan di dalamnya terdapat 3 kamar tidur dan 3 setengah kamar mandi. Ada pula teras melingkar seluas 159 meter persegi yang memiliki pemandangan laut, kota, dan taman. Fasilitas gedung termasuk kolam rendam dan kolam renang tanpa batas, perpustakaan, serta gym dan spa.

Sayangnya, saat ini penthouse ini telah dijual US$6 juta atau Rp 97 miliar.

Rumah di Beograd, Serbia

Kediaman di kampung halamannya Novak Djokovic membeli apartemen penthouse yang menghadap Danau Pavlova pada 2018. Rumah tersebut senilai US$675.000 atau Rp 10 miliar. Terdiri dari 3 kamar tidur dan 3 kamar mandi, ruang tamu, teras dengan kolam renang.

Rumah Marbella, Spanyol

Properti terbaru yang dibeli oleh Novak Djokovic adalah sebuah rumah bergaya Maroko senilai US$10 juta atau Rp 161 miliar di Marbella. Dia membelinya pada 2020 setelah melepas rumahnya di Monte Carlo, Monako.

Rumah ini jauh lebih besar dari tempat tinggalnya yang lain. Di dalamnya terdiri dari 9 kamar tidur dan 8 kamar mandi. Beberapa detail interior di dalamnya di antaranya lantai marmer, lampu kristal, dan pintu terbuka dan melengkung. Ada pula home theater, pemandian seperti di Turki, gym yang besar, dan lapangan tenis yang luas sebagai tempat tenis bersama kedua anaknya yang masih kecil.




(aqi/dna)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads